Soloraya
Rabu, 17 Februari 2021 - 12:54 WIB

Seperti ini Wujud Mulut Luweng di Joho Wonogiri yang Ditemukan

Aris Munandar  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pekerja mencari mulut luweng di Dusun Joho Kidul, Desa Joho, Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri, Senin (15/2). (Istimewa)

Solopos.com,WONOGIRI--Luweng di beberapa desa di Pracimantoro, Wonogiri, mempunyai bentuk yang berbeda-beda. Hal itu bisa dilihat dari diameter mulut luweng hingga kedalaman luweng.

Pada Senin (15/2/2021) sore, mulut luweng yang dicari di Dusun Joho Kidul, Desa Joho, Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri, berhasil ditemukan. Pencarian mulut luweng itu membutuhkan waktu hingga 11 hari.

Advertisement

Kades Joho, Samrawi saat dihubungi Solopos.com, Rabu (17/2/2021), mengatakan tidak semua luweng membentuk vertikal yang dalam. Namun juga ada yang berwujud vertikal tidak terlalu dalam, kemudian langsung membentuk horizontal.

Baca juga: Luweng yang Ditemukan di Joho Wonogiri Diperkirakan Hilang 40 Tahun

Wujud atau bentuk mulut luweng yang berhasil ditemukan di Dusun Joho Kidul, Desa Joho, Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri, Senin (15/2). (Istimewa)

"Kalau yang ditemukan di Joho Kidul ini wujudnya vertikal sekitar satu hingga dua meter, kemudian langsung membentuk horizontal. Di daerah lain ada yang membentuk vertikal dengan kedalaman 50 meter, kemudian baru membentuk horizontal. Jadi masing-masing luweng beda wujudnya," kata dia.

Advertisement

Solusi atasi Banjir

Samrawi berharap dengan ditemukannya luweng di Joho Kidul bisa menjadi solusi untuk mengatasi banjir tahunan yang melanda dusun itu. Selain itu pihaknya juga berencana membuat tim khusus untuk menjaga kebersihan luweng. Tim itu nantinya diedukasi tentang cara perawatannya. Sehingga luweng selalu bisa befungsi.

Baca juga: 10 Berita Terpopuler: Luweng di Desa Joho Akhirnya Ditemukan

Proses pencarian luweng di Dusun Joho Kidul, Desa Joho, Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri, Selasa (16/2/2021). (Istimewa)

"Semoga ditemukannya luweng itu sudah bisa menjadi solusi menangani banjir. Sehingga rencana penanganan lain seperti membuat saluran air hujan dan menambah pompa air bisa ditunda dahulu. Tapi dilihat dulu perkembangan ke depan seperti apa progresnya," kata dia.

Advertisement
Proses pencarian mulut luweng di Dusun Joho Kidul, Desa Joho, Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri yang ditemukan pada Selasa (16/2/2021). (Istimewa)

Atas nama Pemerintah Desa Joho, Samrawi mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak atas kerja samanya dalam pencarian luweng. "Sukarelawan, masyarakat, Pemerintah Kabupaten, Pemerintah Kecamatan dan seluruh elemen kami haturkan terimakasih kerjasama dan dukungannya," kata Samrawi.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif