Soloraya
Senin, 12 Juni 2023 - 10:25 WIB

Serunya Momen Puan Berpose ala Milenial di Photobox Lokananta bersama Mahasiswi

Nova Malinda  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Momen Ketua DPR RI, Puan Maharani berswafoto bersama mahasiswi di Photobox Lokananta, Sabtu (10/6/2023) malam. (Solopos.com/Nova Malinda).

Solopos.com, SOLO —Ketua DPR , Puan Maharani menyambangi kawasan Lokananta di Kota Solo pada Sabtu (10/6/2023) malam. Beberapa saat ketika Puan sedang melihat sejumlah pernik-pernik di area FnB Lokananta, empat mahasiswi mendekati Puan untuk mengajaknya berswafoto bersama.

Setuju dengan permintaan empat mahasiswi ini, Puan lalu diajak masuk ke photobox yang berada di dekatnya. Mereka berlima masuk ke dalam photobox dan asyik memperagakan sejumlah pose milenial.

Advertisement

Keseruan ini berlangsung selama kurang lebih dua menit. Puan yang ada di tengah empat mahasiswi tersebut ikut mencoba berbagai gaya foto ala-ala milenial.

Satu di antaranya, pose saranghae yang menyilangkan ibu jari dengan telunjuk sebagai ungkapan cinta. Lalu ada pula permintaan dari mahasiswa yang mengajak Puan berpose love yang menyatukan dua telunjuk dan ibu jari tangan membentuk hati.

Advertisement

Satu di antaranya, pose saranghae yang menyilangkan ibu jari dengan telunjuk sebagai ungkapan cinta. Lalu ada pula permintaan dari mahasiswa yang mengajak Puan berpose love yang menyatukan dua telunjuk dan ibu jari tangan membentuk hati.

“Banyak ya,” jelas Puan saat diajak berpose mahasiswi dengan sejumlah gaya di photobox.

Ada enam gaya Puan yang terabadikan bersama empat mahasiswi itu. Puan kemudian melanjutkan aktivitasnya melihat pernik-pernik di area FnB Lokananta.

Advertisement

Saat ditanya Solopos.com, Empat mahasiswi ini masing-masing bernama Puput, Pipit, Uyuy, dan Salsa. Mereka sedang menempuh semester akhir di Universitas Islam Negeri Raden Mas Said, Solo.

“Di UIN Raden Mas Said, tapi kami asalnya dari Jabodetabek,” ucap mereka.

Biasanya mereka melihat Puan dari baliho dan spanduk yang dipajang di sepanjang jalan. Mereka mengaku kaget dan histeris saat bisa bertemu secara langsung dan kebetulan di Lokananta.

Advertisement

“Kaget banget sumpah, biasanya lihatnya di banner lampu merah itu lo, di pinggir jalan itu,” kata Puput.

Akhirnya mereka bisa bertemu langsung dengan sosok Ketua DPR. Mereka pun melanjutkan untuk menikmati keindahan ornamen yang ada dan berkeliling di Lokananta.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif