SOLOPOS.COM - Pengurus DPD Nasdem Karanganyar menyerahkan dokumen Bacaleg kepada KPU setempat pada Kamis (11/5/2023). (Solopos.com/Indah Septiyaning Wardani)

Solopos.com, KARANGANYAR — DPD Partai Nasdem Karanganyar optimistis bakal mampu mengakhiri puasa tak menduduki kursi di DPRD Karanganyar. Mereka menargetkan bisa mendapatkan tiga kursi di Pemilu 2024.

Hal itu disampaikan Ketua DPD Partai Nasdem Karanganyar, Wardani Ratna Puspitasari, saat menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) di kantor KPU Karanganyar pada Kamis (11/5/2023). Nasdem mendaftarkan 45 bacaleg, sesuai jumlah kursi di DPRD Karanganyar. Partai Nasdem merupakan partai kedua yang mendaftarkan bacalegnya ke KPU setelah PKS.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

“Tiga kali kami mengikuti pemilihan legislatif [15 tahun] dan belum mendapatkan kursi. Di Pemilu nanti, kami targetkan dapat meraih tiga kursi di DPRD Karanganyar,” kata Wardani.

Menurutnya, target perolehan kursi ini cukup realistis. Konsolidasi internal di seluruh tingkatan pengurus partai, sosialisasi kepada masyarakat terus dilakukan untuk meraih target tersebut. Nasdem memproyeksikan tiga kursi itu datang dari Daerah Pemilihan (Dapil) Karanganyar 1, 3, dan 5. Dapil 1 meliputi Karanganyar, Matesih, dan Mojogedang. Dapil 3 Meliputi Jatipuro, Jatiyoso, Jumantono, dan Jumapolo. Dapil 5 meliputi Jaten, Kebakkramat, dan Tasikmadu.

Partai Nasdem menempatkan sejumlah kader terbaik, tokoh masyarakat, serta tokoh pemuda di masing-masing dapil. Salah satunya tokoh organisasi masyarakat (ormas) yakni Ketua Srikandi Pemuda Pancasila (PP) Karanganyar, Olivia Tungga Dewi.

“Kami tempatkan beliau di Dapil 5. Kami optimis dapat meraih kursi dari dapil itu,” katanya.

Sebelumnya PKS Karanganyar datang menaiki delman ke KPU untuk menyerahkan berkas 45 bacaleg, Selasa (9/5/2023). Mereka berangkat dari Sekretariat DPD PKS Karanganyar.

Ketua DPD PKS Karanganyar, Anwar Susilo, mengatakan berkas pendaftaran diserahkan tepat pada 9 Mei sesuai dengan angka target perolehan kursi DPRD Karanganyar pada pemilu legislatif (pileg) 2024 mendatang. PKS menjadi partai pertama yang menyerahkan berkas bacaleg ke KPU Karanganyar.

“Sebenarnya kami akan menyerahkan berkas pendaftaran pada Senin [8/5/2023] kemarin. Tapi karena satu bacaleg baru pulang umroh dan baru lengkap berkasnya sekarang,” kata dia.

Lebih lanjut Anwar memaparkan kenapa diarak delapan delman. Angka delapan disesuaikan dengan nomor urut PKS. Penggunaan delman ini juga mengandung filosofi harapan PKS, di mana pemilu ini akan berjalan demokratis dan aman. Terutama pemilu di Karanganyar akan berlangsung kondusif. Dalam pileg ini, PKS Karanganyar mengajukan 45 nama bacaleg yang diajukan melalui sistem informasi parpol (sipol).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya