Soloraya
Jumat, 26 Agustus 2022 - 09:46 WIB

Siap-Siap Jembatan Jonasan Solo Ditutup Lagi, Catat Tanggalnya

Wahyu Prakoso  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kendaraan melintasi Jembatan Jonasan di Jl Juanda Solo yang baru selesai direhab dan dibuka untuk umum, Senin (20/12/2021) siang. (Solopos/Nicolous Irawan)

Solopos.com, SOLO– Pemkot Solo kembali akan menutup Jl Ir Juanda, Solo, tepatnya di akses Jembatan Jonasan mulai 29 Agustus sampai 7 September 2022.

Kepala Seksi (Kasi) Manajemen Rekayasa Lalu Lintas (MRLL) Dishub Solo, Mudo Prayitno, menjelaskan jalan ditutup sementara karena ada pekerjaan konstruksi peningkatan  Jl Ir Juanda, Solo. Dishub Kota Solo mengalihkan arus lalu lintas menggunakan jalan terdekat.

Advertisement

“Kalau arus lalu lintas dari arah barat ke timur itu dari simpang Gotong Royong [simpang empat pertemuan Jl. Ir Juanda dan Jl Gotong Royong] kami belokkan ke kiri/utara kemudian Jl. Surya, lalu Jl HOS Cokroaminoto, lalu bisa ke arah Sekarpace atau Jl. Ir Juanda,” kata dia Jumat (26/8/2022).

Sebaliknya, lanjut Mudo, arus lalu lintas yang dari arah luar kota/Jurug ke Solo ke arah Solo melalui Jl.Ir Juanda dibelokkan ke utara melalui Jl HOS Cokroaminoto lalu ke Jl Surya, simpang Gotong Royong.

Advertisement

Sebaliknya, lanjut Mudo, arus lalu lintas yang dari arah luar kota/Jurug ke Solo ke arah Solo melalui Jl.Ir Juanda dibelokkan ke utara melalui Jl HOS Cokroaminoto lalu ke Jl Surya, simpang Gotong Royong.

“Kendaraan dari arah Sekarpace bisa ke selatan lalu ambil ke Jl. Surya, simpang Gotong Royong, Jl Ir Juanda,” tuturnya.

Menurut Mudo, kondisi arus lalu lintas paling padat pada jam berangkat dan pulang kerja maupun sekolah. Dishub Kota Solo mengantisipasi macet dengan mengatur durasi lampu lalu lintas menyesuaikan kondisi arus lalu lintas, di antaranya di Jl. Gotong Royong dan simpang Jonasan.

Advertisement

Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota (DPUPR) Kota Solo, Joko Supriyanto, mengatakan tahapan peningkatan Jl Ir Juanda sampai pada persiapan peninggian jalan sisi barat Jembatan Jonasan. Detail penutupan jalan menunggu hasil rapat.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan ada penutupan ruas jalan. Masyarakat diminta bersabar karena penutupan jalan hanya sebentar. Ada petugas yang akan membantu.

“Iya kan kemarin banyak yang komplain macet di sana,” ujar dia.

Advertisement

Penelusuran di https://lpse.surakarta.go.id terdapat nama paket Belanja Kontruksi Peningkatan Jalan Juanda (Lanjutan) 26 April 2022. Nilai pagu paket sebanyak Rp8.832.881.000. Ada 51 peserta tender.

PT Manira Arta Rama Mandiri yang beralamat Jl. Siwalan No.59C RT 002/ RW014 Kelurahan Kerten, Kecamatan Laweyan, Solo menjadi pemenang lelang. Nilai kontraknya Rp7.029.510.475

LPSE juga menampilan nama paket Belanja Modal Jalan Kota – Penataan Koridor Jl. Juanda Tahap 3 pada 6 April 2022. Nilai paketnya Rp5.039.541.000 dan ada 66 peserta.

Advertisement

CV Karya Agung Utama dengan alamat Jl. Khairil Anwar No. 31 Banda Aceh menjadi pemenang lelang. Nilai kontraknya Rp3.682.457.264.

Selain itu, ada nama paket Belanja Konstruksi Peningkatan Jalan Surya (DAK) pada 27 April 2022. Pagu anggarannya Rp5.677.970.000 dengan 67 peserta.

CV Wira Nadi Suaccha dengan alamat Jl. Kalimosodo RT 002/RW 001, Kelurahan Kauman, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo menjadi pemenang lelang.  Nilai kontraknya Rp4.699.092.143.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif