SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

KARANGANYAR- Pencarian terhadap salah satu siswa SMP Kristen 1 Solo, Benaya Ido Narwasto, 15, yang kalap di Sungai Benowo, Desa Ngringo, Jaten, masih tetap dilanjutkan.

Pencarian diperluas hingga ke Sungai Bengawan Solo. Tim relawan menurunkan tiga unit perahu karet bermesin untuk menyusuri sungai tersebut.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar, Aji Pratama Heru Kristanto, mengatakan tim gabungan telah membuat tiga pos pencarian,yaitu di pos tempuran atau pertemuan antara Sungai Benowo dengan Sungai Bengawan Solo, pos di Dusun Ngelo, Desa Kebak, Kecamatan Kebakkramat dan pos di Dusun Beringin, Desa Kemiri, Kecamatan Kebakkramat.
Sejak dilaporkan bahwa ada salah satu bocah yang kalap, hingga Sabtu (4/2/2012) tim masih menyisir dari tempat kejadian perkara (TKP) hingga tiga pos tersebut.

Dalam pencarian, imbuh Heru, pihaknya menemui beberapa kesulitan. Di antaranya yakni dasar sungai Benowo yang dangkal menyebabkan sampah-sampah menyembul. Apalagi seperti sampah kayu yang tajam mengakibatkan area sungai tidak dapat dilalui perahu karet.

Pantauan Espos di lokasi, sejumlah tim relawan gabungan terlihat masih bersiaga di beberapa pos tersebut. Pencarian sempat dihentikan sejenak untuk istirahat. Sabtu siang pencarian dilanjutkan kembali dengan menurunkan 11 orang menyusuri Sungai Benowo dari hulu hingga hilir.

Menurut Heru, tim relawan juga kesulitan dalam mencari korban lantaran air sungai Bengawan Solo meluap. JIBI/SOLOPOS/Farid Syafrodhi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya