Soloraya
Senin, 2 Mei 2011 - 15:00 WIB

SMK Ganesha Tama gelar turnamen futsal antar-SMP

Redaksi Solopos.com  /  Nadhiroh  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Googling/ tdwclub.com)

Ilustrasi (Googling/ tdwclub.com)

Advertisement

Boyolali (Solopos.com)–SMK Ganesha Tama menggelar turnamen futsal yang diikuti sejumlah siswa SMP di Boyolali, Senin-Rabu (2-4/5/2011) di GOR Pemkab.

Kegiatan yang digelar sebagai rangkaian Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dan HUT ke-43 Ganesha Tama itu diikui sebanyak 17 tim dari sejumlah SMP di Boyolali.

Ketua panitia kegiatan Hengki Artantyo mengatakan selain turnamen futsal, pihaknya juga menggelar berbagai kegiatan, antara lain lomba mural dan festival band.

Advertisement

“Turnamen itu untuk menyalurkan bakat dan hobi para siswa yang saat ini tengah berkembang dan menjamurnya beberapa lapangan futsal. Selain itu juga untuk mendorong dunia olahraga di Boyolali,” ujarnya kepada Espos, Senin (2/5/2011).

(fid)

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Futsal SMK Ganesha Tama
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif