Soloraya
Selasa, 17 Desember 2013 - 09:52 WIB

SOLOPOS HARI INI : Opsi Mega-Jokowi Menguat, 3 Siswa Matesih Ditelan Ombak, Giliran Korpri Disindir

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Solopos hari ini. (JIBI/Solopos/Adib M. Asfar)

Solopos.com, SOLO — PDI Perjuangan (PDIP) diam-diam menggelar survei internal capres untuk Pemilu 2014. Hasilnya, pasangan Megawati Soekarnoputri dan Joko Widodo (Jokowi) meraup 60% suara. Di bawah duet ini, ada pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa.

Berita berjudul Opsi Mega-Jokowi Menguat ini menjadi headline halaman utama Harian Umum Solopos edisi Selasa (17/12/2013). Selain berita tentang bursa capres, halaman utama Solopos hari ini juga menampilkan berita tentang tiga siswa asal Matesih, Karanganyar, yang hanyut ditelan ombak Pantai Baron, Gunungkidul, DIY.

Advertisement

Sementara itu halaman utama Soloraya menampilkan berita spanduk provokatif kembali muncul di Boyolali. Kali ini, spanduk tersebut ditujukan untuk Korps Pegawai Negeri Republik Indonesia (Korpri).

Berikut cuplikan berita-berita utama Solopos hari ini.

Opsi Mega-Jokowi Menguat
PDI Perjuangan (PDIP) diam-diam menggelar survei internal capres untuk Pemilu 2014. Hasilnya, pasangan Megawati Soekarnoputri dan Joko Widodo (Jokowi) meraup 60% suara. Di bawah duet ini, ada pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa.

Advertisement

3 Siswa Matesih Ditelan Ombak
Tujuh siswa dan guru Madrasah Tsanawiyah (MTs) Miftakhul Ulum Matesih, Karanganyar, tersapu ombak di Pantai Baron, Gunungkidul, Senin (16/12), sekitar pukul 13.15 WIB. Tiga orang berhasil di selamatkan sementara tiga korban lain ditemukan tewas.

Giliran Korpri Disindir
Spanduk provokatif terus bermunculan di wilayah Boyolali. Kali ini, spanduk yang berisi kata-kata provokatif tersebut ditujukan untuk Korps Pegawai Negeri Republik Indonesia (Korpri). Senin (6/12) pagi, warga Randusari, Teras, digegerkan spanduk yang dipasang tepat di pertigaan Randusari.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif