SOLOPOS.COM - Ilustrasi orang tenggelam. (Freepik)

Solopos.com, KARANGANYAR — Suparno, 44, warga Ampel, Kabupaten Boyolali, yang bekerja sebagai sopir truk diduga kalap di Sungai Bengawan di Dusun Songgorunggi, Desa Dagen, Kecamatan Jaten, Karanganyar, pada Selasa (18/4/2023).

Suparno yang bekerja sebagai sopir truk di pabrik semen ini kali terakhir terlihat di sekitar lokasi pada pukul 15.00 WIB. Informasi yang dihimpun Solopos.com, Suparno berniat mencuci truk menggunakan aliran air sungai tersebut.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Kendaraan milik korban diparkir tepat di pinggir sungai. Namun sejak saat itu, keberadaan korban tak diketahui lagi. Korban diketahui hilang setelah salah satu rekan kerja yang juga hendak mencuci truk di sana pada Selasa petang.

Kepala Dusun Songgorunggi, Ismail Soleh, mengaku langsung ke lokasi setelah menerima laporan dugaan orang hilang di aliran sungai setempat. Korban diketahui bernama Suparno warga Ampel Boyolali. Hal ini diperoleh dari kartu identitas milik korban yang tertinggal di dalam truk.

“Korban diduga kalap di Sungai Bengawan. Karena tas, sandal dan baju milik korban ada di dalam truk,” kata dia ditemui Solopos.com di lokasi, Selasa malam.

Selain itu juga posisi pintu truk dalam kondisi terbuka. Beberapa perlengkapan mencuci kendaraan seperti ember sudah berada di bawah. Sehingga dugaan korban tenggelam semakin menguat.

“Posisi sandal korban ada di pinggir sungai. Jadi mungkin korban tenggelam,” katanya. Hingga kini tim SAR gabungan tengah melakukan pencarian terhadap korban tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya