Soloraya
Jumat, 22 Maret 2024 - 11:45 WIB

Sudiroprajan dan Kratonan Dicanangkan Jadi Kampung Moderasi Beragama di Solo

Wahyu Prakoso  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pengurus Kampung Moderasi Beragama di Kelurahan Sudiroprajan, Kecamatan Jebres, Solo. Foto diambil belum lama ini. (Istimewa/Asthywiana Swastiyani Leo)

Solopos.com, SOLO– Kementerian Agama telah mencanangkan dua Kampung Moderasi Beragama di Kota Solo tahun lalu. Salah satu tujuannya mendukung Kota Solo menjadi kota toleran.

Dua Kampung Moderasi Beragama Kota Solo itu berlokasi di Kelurahan Sudiroprajan, Kecamatan Jebres, dan Kelurahan Kratonan, Kecamatan Serengan Solo.

Advertisement

Lurah Sudiroprajan Asthywiana Swastiyani Leo menjelaskan Kantor Kementerian Agama Kota Solo menunjuk beberapa keurahan yang merepresentasikan nilai keagamaan dalam kemajemukan masyarakat.

“Sudiroprajan menjadi salah satu kampung moderasi agama, di RW VII Sudiroprajan ada tiga rumah ibadah yang berdekatan, yakni GBI Balong, Kapel Sudiroprajan, dan Masjid Nurul Huda Sudiroprajan,” jelas dia kepada Solopos.com, Kamis (21/3/2024).

Menurut dia, Kemenag Solo meminta dibangun posko di wilayah setempat untuk kegiatan masyarakat khususnya kegiatan keagamaan. Kelurahan Sudiroprajan tempatnya terbatas namun sedang mempersiapkan.

Advertisement

“Kegiatan-kegiatan sampai saat ini baru penyampaian ucapan hari besar keagamaan melalui spanduk berjenis MMT. Program secara spesifik belum ada, pendampingan belum selesai,” papar dia.

Dia mengatakan warga memiliki tanggung jawab menjalankan nilai toleransi di wilayah kampung. Pemerintah kelurahan memberdayakan masyarakat supaya Solo menjadi Kota Toleran.

Kepala Kantor Kemenag Solo Hidayat Maskur melalui akun Instagram Kemenag Solo menjelaskan moderasi beragama menempatkan setiap warga bisa beribadah dengan sebaik-baiknya namun tidak mengganggu kepentingan umum.

Advertisement

Dia mendorong Kota Solo tetap dan selalu rukun antar umat beragama yang nantinya bisa menjadi contoh bagi kota-kota lainnya. Peluncuran dan sosialisasi Kampung Moderasi Beragama merupakan langkah penting dalam membangun harmoni dan pemahaman keagamaan dalam masyarakat.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif