Soloraya
Kamis, 10 Oktober 2013 - 20:50 WIB

TAMAN KOTA SOLO : Sekitar Benteng Vastenburg Jadi Lokasi Pacaran

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kawasan Benteng Vastenburg (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO — Taman kota di kawasan Benteng Vasternburg dijadikan lokasi favorit pasangan muda-mudi memadu kasih alias pacaran pada malam hari. Kondisi itu terjadi lantaran lampu taman kota hingga saat ini tidak menyala. Padahal, pemasangan lampu taman kota dilakukan sejak awal pembangunan taman.

Berdasarkan pantaun Solopos.com, Rabu (9/10/2013) malam, pasangan muda-mudi bercengkrama erat di bawah pepohonan di taman kota yang memanjang Jl. Mayor Kusmanto.

Advertisement

Minimnya penerangan di kawasan membuat pasangan yang sedang dimadu kasih betah bermesraan di lokasi. Sepintas, cahaya lampu hanya didapat apabila ada kendaraan melintas di Jl. Mayor Kusmanto. Ironi, taman kota yang berada di jantung Kota Solo seakan tak diperhatikan perihal penerangan.

“Bahkan ada pula yang sudah kelewat batas, ya layaknya hubungan suami istri. Karena di sana kondisinya sangat aman dari pantauan orang,” jelas warga Kedunglumbu, Anto, saat ditemui Solopos.com di lokasi, Kamis (10/10/2013).

Adegan memalukan di lahan terbuka, kata Anto, membuat pengendara yang melintas merasa risi. Bagaimana tidak, mereka mengumbar nafsu tanpa rasa malu. Apa yang dikatakannya bukan tanpa dasar. Suatu ketika, dia memergoki pasangan muda-mudi berhubungan layaknya suami istri.

Advertisement

“Kena sorot lampu kendaraan itu hal biasa. Mereka tetap saja betah di lokasi. Suasana dingin jika malam sangat mendukung mereka senang berlama-lama di situ,” ujarnya.

Dirinya menyayangkan sikap dari dinas terkait yang membiarkan taman kota kawasan Benteng Vasternburg beralih fungsi sebagai lokasi mesum.

“Apa enggak malu kalau ada tamu dari luar kota yang mengetahui keadaan seperti itu. Saya yakin, semua orang pasti tahu tapi enggak pernah nggagas perilaku muda-mudi itu,” jelas dia.

Advertisement

Dengan parahnya kondisi itu, pihaknya meminta kepada dinas terkait memberikan mengaktifkan lampu yang sudah terpasang. Selain itu, patroli rutin perlu digelar untuk mewaspadai adegan mesum yang kian parah.

Kepala Bidang Pertamanan, Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Solo, Suhanto, mengakui penerangan taman kota kawasan benteng sangat minim. Penerangan hanya dilakukan bagian sisi barat atau berdekatan di Jl. Jenderal Sudirman.

“Sebenarnya perangkat lampunya sudah ada. Tinggal menunggu dinyalakan saja,” terang Suhanto saat dihubungi Solopos.com, Kamis.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif