Soloraya
Sabtu, 27 Mei 2023 - 21:50 WIB

Tantri Kotak Beri Tips Lupakan Seseorang melalui Lagu Pelan-Pelan Saja

Tri Rahayu  /  Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tantri Kotak saat pentas di Alun-alun Sragen, Sabtu (27/5/2023). (Solopos.com/ Tri Rahayu)

Solopos.com, SRAGEN — Tantri Kotak tampil kali kedua dengan tiga lagu yang menjadi obat penggemarnya yang baru datang di Alun-alun Sasana Langen Putra Sragen pada Sabtu (27/5/2023) pukul 19.30 WIB.

Kotak menyanyikan tiga lagu galau untuk para Kotak Lovers Sragen.

Advertisement

Tantri tampil pada pukul 19.50 WIB hingga pukul 20.10 WIB.

Tantri tak banyak menyampaikan pesan untuk mengawali lagunya. Hanya saat hendak menyanyikan lagu ketiga, Tantri meminta satu satu lagu galau lagi.

Advertisement

Tantri tak banyak menyampaikan pesan untuk mengawali lagunya. Hanya saat hendak menyanyikan lagu ketiga, Tantri meminta satu satu lagu galau lagi.

“Pesta kok galau ya. Tapi lagu ini disukai banyak orang di media sosial. Ada yang bilang terima kasih karena lewat lagu ini bisa tahu caranya melupakan seseorang. Kalian tahu? Caranya pelan-pelan saja,” kata Tantri disambut tepukan tangan antusias ribuan penggemarnya yang mayoritas kalangan milenial.

Tantri menyanyikan lagu Pelan-pelan Saja dengan menghayati betul makna setiap katanya.

Advertisement

Awalnya mengaku bernama Mas Bro, setelah Lala datang menyapa akhirnya menyebutkan nama aslinya, yakni Yono.

Yono merupakan pegawai di Dinas Sosial (Dinsos) Sragen. Yono membuktikan kalau benar-benar penggemar Lala Widy, dengan menunjukkan kaus bergambar Lala Widy.

Yono pun beruntung mendapatkan hadiah uang Rp500.000.

Advertisement

Tampil Awal

Grup band Kotak tampil lebih awal dengan membawakan tiga lagu di Festival ANTV Rame di Alun-alun Sasana Langen Putra Sragen, Sabtu (27/5/2023) malam.

Padahal, pejabat Pemkab Sragen berharap Kotak tampil di akhir biar menjadi puncak konser rangkaian Hari Jadi ke-277 Kabupaten Sragen tersebut.

Kotak mulai tampil sekitar pukul 18.20 WIB. Padahal rombongan Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni, baru memasuki Alun-alun pada pukul 18.40 WIB. Sejak pukul 18.00 WIB, Alun-alun sudah dipenuhi ribuan penonton. Konser tersebut memang dijadwal on air di ANTV sejak pukul 18.00 WIB.

Advertisement

Dalam konser itu, ada Okky Lukman dan Dicky Difie menjadi pembawa acaranya. Sejumlah artis lain yang memeriahkan acara ini terdiri atas Sallsa Bintan, Lala Windy, Cak Sodiq, Lady Rara, Evan Loss, Prigel Pangayu, Nada Koplo Superstar, Shinta Gisul, Lara Silvy, Seruni Bahar, dan Jora Jore Indihe. Konser kali ini juga diramaikan dengan aneka permainan dari sponsor.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif