SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo sekaligus Cawapres nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka (kedua dari kanan)) didampingi Ketua Pelaksanaa Proyek Underpass Joglo Agus Widodo ( kiri) saat meninjau proyek Underpass Joglo di Nusukan, Solo, Selasa (13/2/2024). (Solopos.com/Joseph Howi Widodo)

Solopos.com, SOLO– Proyek underpass Joglo terkendala pembebasan lahan hingga kabel listrik dan Internet. Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka akan memberikan bantuan.

Pantauan Solopos.com, Gibran meninjau proyek underpass Joglo, Selasa pukul 09.42 WIB. Sejumlah pejabat Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melaporkan progres pembangunan.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Site Manager HK Wika Dendy Purbowo, mengatakan ada 4% lahan belum selesai dibebaskan dari total lahan yang dibutuhkan pembangunan underpass Joglo. Pembebasan lahan dalam proses.

“Seperti Jl Ki Mangun Sarkoro ada satu titik Alfamart. Kemudian Jl Sumpah Pemuda ada tiga titik salah satunya lahan milik TNI dan masjid,” jelas dia kepada wartawan.

Menurut dia, sejumlah aset sedang proses di pengadilan dan ada yang sedang proses administrasi antarkementerian. Proyek underpas Joglo merupakan proyek Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Selain itu, kata dia, pelaksana proyek underpass Joglo terkendala kabel milik PLN dan Telkom. Ada sebanyak 20 titik kabel di Jl Sumpah Pemuda.

“Kalau ada kabel, alat kami gak bisa bergerak. Terus saluran kena tiang, kami gak bisa sambung saluran, nantinya saluran banjir, kami kena komplain warga,” papar dia.

“Instruksi Wali Kota Solo mensupport permasalahan tadi. Apa yang dibantu untuk percepat progres masalah lahan dan kabel PLN dan Telkom,” lanjut Dendy.

Menurut dia, progres pembangunan underpass Joglo mencapai 9,5%. Pekerjaan terkini adalah pembuatan saluran drainase, box utilitas, serta dinding diafragma underpass Joglo.

Dendy mengatakan anggaran untuk pembangunan underpass Joglo sekitar Rp280 miliar. Kontrak proyek sampai November 2024.

Gibran menjelaskan progres underpass Joglo sesuai linimasa. Ada sejumlah kendala, namun segera diselesaikan. Gibran tidak berkomentar banyak soal pembangunan underpass Joglo.

Adapun empat tahap manajemen rekayasa lalu lintas bakal diterapkan selama pembangunan underpass Joglo, Kecamatan Banjarsari, Solo, 20 Desember 2023 sampai 27 November 2024.

Tahap I: Pekerjaan saluran dan box utilitas

Tahap II: Pembangunan underpass Joglo

Tahap III: Pekerjaan underpass di tengah simpang Joglo

Tahap IV: Pekerjaan bundaran simpang Joglo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya