SOLOPOS.COM - Anggota Satlantas Polresta Solo melakukan olah tempat kejadian perkara meninggalnya Karti, 83, warga Cinderejo, Gilingan, Banjarsari, Solo, yang diduga kepalanya terbentur bodi bus saat terjatuh di bawah sky bridge timur Terminal Tirtonadi, Jl. Setia Budi, Solo, Sabtu (1/4/2017). (Istimewa/Satlantas Solo)

Seorang wanita tua meninggal setelah terjatuh di bawah sky bridge.

Solopos.com, SOLO — Aparat kepolisian menyelidiki kasus meninggalnya seorang perempuan lanjut usia yang terjatuh di Jl. Setia Budi Solo di bawah sky bridge belakang Terminal Tirtonadi Solo, Sabtu (1/4/2017).

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Diduga saat terjatuh, kepala korban membentur bodi bis yang melintas dari arah barat. Berdasarkan data yang dihimpun , korban bernama Karti, 83, warga Cinderejo, Gilingan, Banjarsari, Solo.

Menurut penuturan warga sekitar kepada wartawan, Sabtu, Karti awalnya membeli obat di apotek Setia Budi. Karti terlihat sempoyongan saat berjalan dari arah timur di sisi utara jalan menuju barat sampai di lokasi dekat gang kampung Cinderjo.

“Korban kemudian jatuh terlentang, warga tidak berani ngapa-ngapain, menunggu polisi datang,” ujar Idayati, 43, warga Cinderejo Lor, Gilingan, kepada wartawan di lokasi kejadian.

Saat didekati warga korban sudah tidak bernyawa. Korban menderita luka di dekat mata sebelah kiri dan ada luka di pipi kiri serta mulut berdarah.

Kanitlaka Satlantas Polresta Solo, AKP Heri Hariyanto, mewakili Kasatlantas Polresta Solo, Kompol Imam Syafii, mengatakan polisi masih menyelidiki apakah korban meninggal karena terjatuh atau saat terjatuh kepalanya membentur bodi bus yang melintas.

“Kami masih menyelidiki apakah ada kaitannya dengan kendaraan bermotor [KBM] atau tidak. Karena pada saat kejadian banyak bus yang melintas,” jelas Heri Heriyanto ketika dimintai konfirmasi wartawan, Sabtu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya