SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Wonogiri (Espos) – Rencana tes seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) khusus bagi tenaga wiyata bakti (WB) kategori II hingga saat ini masih berupa wacana. Peraturan pemerintah (PP) yang mengatur pelaksanaan tes belum terbit karena masih digodok di Kementerian PAN.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Wonogiri, Rumanti Permanandyah, mengungkapkan wacana tes seleksi khusus WB itu mencuat bersamaan dengan terbitnya surat edaran (SE) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara (PAN) No 5/2010 tentang pendataan tenaga WB kategori II, pertengahan 2010 lalu.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Berdasarkan SE itu, Rumanti mengatakan sudah mendata tenaga WB kategori II yang memenuhi syarat sesuai ketentuan dalam SE, sudah melengkapi berkas mereka dan mengirimkannya ke Badan Kepegawaian Nasional (BKN). “Ada 897 tenaga WB kategori II yang memenuhi syarat dan berkasnya kami kirimkan ke BKN. Informasi yang kami terima memang akan ada tes khusus bagi mereka untuk bisa direkrut menjadi CPNS. Tapi tesnya kapan, bagaimana dan sebagainya, kami masih menunggu PP yang mengaturnya,” jelas Rumanti.

Dia menambahkan informasi terakhir yang diterima pihaknya, sampai kemarin, PP tersebut masih digodok di Kementerian PAN. PP itulah yang akan menjadi payung hukum penyelenggaraan tes seleksi khusus CPNS dari kalangan tenaga WB kategori II yang memenuhi syarat.

Sebagaimana diinformasikan, terbitnya SE Men PAN No 5/2010 sempat menimbulkan kehebohan di kalangan pegawai WB kategori II. Mereka bahkan mendatangi gedung DPRD untuk meminta kejelasan sekaligus menuntut agar semua tenaga WB diikutsertakan dalam pendataan.

shs

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya