Soloraya
Senin, 12 September 2011 - 19:46 WIB

Tiga bulan masuk sekolah, siswa SMKN 1 Gesi belum dapat seragam

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi (dok Solopos)

ilustrasi (dok Solopos)

Sragen (Solopos.com)–Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI/Polri (FKPPI) Sragen mendapat pengaduan dari orangtua siswa SMKN 1 Gesi tentang banyaknya siswa Kelas I yang belum mendapatkan pakaian seragam.

Advertisement

Selama tiga bulan proses kegiatan belajar mengajar (KBM) berjalan para siswa baru di SMK itu masih menggunakan pakaian seragam SMP.

Ketua FKPPI Sragen, Imam Rochadi, saat dijumpai wartawan, Senin (12/9/2011) mengungkapkan ada orangtua siswa yang mengadu ke FKPPI, bahwa anaknya belum mendapatkan seragam sekolah hingga kemarin.

Padahal orangtua siswa yang enggan disebut namanya itu, kata Imam, sudah membayar seragam. Dia sempat menanyakan kepada salah satu guru di SMKN 1 Gesi.

Advertisement

“Ternyata benar, tidak hanya satu siswa. Tetapi banyak siswa yang jumlahnya mencapai puluhan siswa. Persoalan ini aneh. Masak dalam waktu tiga bulan belajar di sekolah belum dapat seragam. Ada apa dengan sekolah? Padahal siswa di sekolah lainnya sudah memakai seragam sekolah semua,” ujarnya.

Sementara itu, Kabid Pendidikan Menengah (Dikmen) Dinas Pendidikan (Disdik) Sragen, Wahyono, langsung berkoordinasi dengan Kepala SMKN 1 Gesi setelah menerima kabar tersebut. Dari hasil koordinasi itu, Wahyono menerangkan pengadaan seragam itu dilakukan oleh sekolah dan pekerjaan pembuatan seragamnya dilakukan oleh siswa dari jurusan tata busana.

“Jadi seragam Kelas I dijahit oleh siswa di sekolah itu, yakni dari jurusan tata busana. Kemungkinan satu pekan ke depan semua seragam sudah selesai dijahit,” tambahnya.

Advertisement

(trh)

Advertisement
Kata Kunci : Seragam Sragen
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif