SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Solopos.com)–Tim Pemantau Car Free Day (CFD) mulai bertugas memantau kondisi saat diberlakukannya hari bebas dari kendaraan atau CFD di Solo, Minggu (17/4/2011).

Dari hasil identifikasi permasalahan yang dilakukan kemarin, tim tersebut menerima banyak keluhan dari masyarakat yang beraktivitas di sepanjang Jl Slamet Riyadi saat CFD tersebut.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Ketua Tim Pemantau CFD, Arif Solikhin mengemukakan rata-rata warga mengeluhkan tentang aktivitas sejumlah kelompok ataupun komunitas yang menggunakan atau bahkan menghabiskan bahu jalan.

“Contohnya warga atau anak-anak yang bermain sepakbola, acara musik, olahraga yang sengaja menggunakan bahu jalan. Bahkan ada kelompok olahraga yang sengaja melakukan aktivitasnya di tengah jalan sehingga otomatis warga lainnya agak sedikit terganggu,” ungkap Arif di sela-sela evaluasi CFD, Minggu.

(sry)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya