SOLOPOS.COM - Jajaran pengurus Sekretariat Bersama Prabowo-Gibran Soloraya saat konferensi pers di Rilassati Resto Jalan Adi Sucipto Nomor 32, Colomadu, Solo, Kamis (15/2/2024). (Solopos.com/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO—Sekretariat Bersama (Sekber) Prabowo-Gibran Soloraya menggelar konferensi pers menanggapi kemenangan Paslon nomor urut 02 di Pemilu 2024, berdasarkan hitung cepat atau quick count semua lembaga survei, Kamis (15/2/2024).

Acara digelar di Rilassati Resto Jalan Adisucipto Nomor 32 Blulukan, Colomadu. Hadir dalam acara itu, Wakil Komandan Tim Golf Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Ahmad Kailani, dan Ketua Sekber Prabowo-Gibran Soloraya, Wisnu Broto.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Dalam kesempatan tersebut Ahmad Kailani mengapresiasi kemenangan Prabowo-Gibran di Soloraya. Menurut dia kemenangan di Soloraya sangat penting dan strategis sebagai bagian tidak terpisahkan dari kemenangan Prabowo-Gibran 02 tingkat nasional.

“Soloraya memegang peran strategis dalam pemenangan Prabowo Gibran. Kemenangan tingkat nasional terasa tidak berarti tanpa kemenangan di Soloraya. Soloraya adalah simbol dari sosok Pak Jokowi dan Mas Gibran sebagai Cawapres,” tutur dia.

Kailani berpesan agar gerakan yang dihimpun Sekber Prabowo-Gibran Soloraya dengan melibatkan 20 an organisasi relawan, bisa terus dijaga. Sedangkan Wisnu Broto menyampaikan apresiasinya terhadap semua organisasi relawan di wilayah Soloraya.

Menurut dia, kemenangan di Soloraya merupakan capaian yang membanggakan. Sebab Soloraya merupakan daerah asal dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka. Sehingga kemenangan Paslon 02 di Soloraya keharusan.

“Yang paling membanggakan Soloraya ini dampar keprabon, tempatnya Pak Jokowi lahir, tempatnya Mas Gibran lahir, ini kita menang,” ungkap dia. Wisnu menjelaskan selama ini semua organ relawan di bawah koordinasi Sekber Soloraya bergerak senyap.

Setiap penggalangan suara yang dilakukan langsung masuk ke akar rumput, ke rumah-rumah warga. ” Sekber bergerak dalam senyap. Teman-teman semua luar biasa masuk ke akar rumput, menemui mereka satu per satu, tidak hingar bingar,” kata dia.

Namun, Wisnu juga mengingatkan semua organ relawan tidak boleh larut dalam euforia kemenangan Paslon 02. Mereka tetap harus menunggu rekapitulasi berjenjang oleh KPU yang akan selesai 20 Maret 2024. Mereka juga harus menjaga kerukunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya