SOLOPOS.COM - Murdjoko (Dok.SOLOPOS)

Murdjoko (Dok.SOLOPOS)

Wonogiri (Solopos.com)–TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) tahap II tahun 2011 di Desa Sukoharjo, Tirtomoyo, resmi ditutup Minggu (30/10/2011).

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Sebelumnya, pelaksanaan TMMD itu dilakukan mulai tanggal 10-30 Oktober 2011 dengan sejumlah sasaran kegiatan.

Seperti bidang pengerasan jalan yakni pembangunan jembatan lengkung dengan ukuran 6 meter (m) x 4 m x 2 m, rabat jalan dengan ukuran 330 m x 0,7 m x 2 lajur dan tebal 12 sentimeter (cm). Juga pembuatan gorong-gorong di tiga lokasi.

Berbagai kegiatan itu dibiayai dari dana APBD Provinsi dan APBD Wonogiri dengan jumlah total Rp 179 juta. Juga swadaya masyarakat Rp 57.195.700.

Tenaga untuk TMMD berasal Kodim 0728 Wonogiri, Polres Wonogiri, perangkat desa, Pemkab, Linmas, Ormas serta masyarakat.

Dandim 0728 Wonogiri, Kolonel (Inf) Murdjoko melalui Pasiter Kodim 0728 Wonogiri, Kapten (Czi) Parwoto, mengatakan kegiatan itu bermanfaat memperlancar transportasi warga dan perbaikan fasilitas umum.

“Selain itu, juga meningkatkan koordinasi dan kesejahteraan masyarakat untuk mendukung percepatan pembangunan daerah,” ungkapnya saat menyampaikan laporan, Minggu.

(aak)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya