Soloraya
Selasa, 8 Juni 2010 - 11:24 WIB

TMMD Sengkuyung I 2010 dibuka

Redaksi Solopos.com  /  Kurniawan  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Program TNI Manunggal Membangun Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I Tahun Anggaran 2010 di Kampung Randusari, Mojosongo, Jebres, Solo, Selasa (8/6) pagi, dibuka melalui upacara bersama di lapangan kelurahan setempat.

Tampil sebagai Inspektur Upacara, Dandim 0735/Solo, Letkol Agus Subiyanto SE. Upacara diikuti seluruh kesatuan yang dilibatkan dalam program TMMD dan dihadiri Wakil Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo, jajaran Muspida serta unsur satuan kerja perangkat daerah (SKPD) Kota Solo.

Advertisement

TMMD Sengkuyung I akan dilaksanakan selama 21 hari mulai Selasa (8/6) hingga Senin (28/6). Sasaran atau target kegiatan fisik yakni betonisasi jalan sepanjang 579 meter dengan lebar tiga meter. Selain itu pembuatan saluran irigasi sepanjang 642 meter, lebar 40 sentimeter dan tinggi 60 sentimeter. Program TMMD sendiri disokong Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jawa Tengah (Jateng) Rp 115 juta.

Selain itu juga APBD Kota Solo Rp 86.228.000. Sejumlah kesatuan yang dilibatkan dalam TMMD seperti personel Kodim 0735/Solo, TNI/Polri Wildim 0735/Solo, petugas Hansip/Linmas, Pramuka dan pelajar, Ormas MTA dan LDII, serta masyarakat.

Sedangkan KSAD, Jend (TNI) George Toisutta dalam amanatnya yang dibacakan Dandim 0735/Solo, Letkol Agus Subiyanto, menjelaskan, TMMD bertujuan mengokohkan persatuan dan kesatuan bangsa.

Advertisement

kur

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : TMMD
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif