SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Karanganyar (Solopos.com)–Hutomo Mandala Putra atau akrab disapa Tommy Soeharto, memberikan sumbangan sebanyak 6.500 bibit pohon trembesi untuk ditanam di sejumlah daerah di Kabupaten Karanganyar.

General Manager Lor In Management Resort and Spa, Mudia Trianamaja, mewakili Tommy Soeharto, secara simbolis memberikan ribuan bibit pohon itu kepada Bupati Karanganyar, Rina Iriani Sri Ratnaningsih, di Rumah Dinas Bupati, Jumat (4/3/2011) lalu. “Kami hanya menyampaikan amanah kepada Bupati, agar bibit pohon ini bisa ditanam di Karanganyar. Untuk penanamannya, kami serahkan ke Pemkab,” ujar Mudia saat ditemui wartawan.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Kepala Distanbunhut Karanganyar, Siti Maesyaroch mengatakan, selama ini pihaknya banyak menerima proposal bantuan dari masyarakat untuk meminta bibit pohon trembesi. Rencananya, lanjut Siti, bibit pohon trembesi itu akan didistribusikan ke sejumlah warga di berbagai kecamatan di Karanganyar. “Tadi Ibu Bupati weling, yang paling banyak diberikan bibit di Kecamatan Matesih,” kata Siti.

Dengan diberikannya bantuan bibit pohon trembesi itu maka penghijauan di Karanganyar kian bertambah. “Kami hanya memfasilitasi. Untuk perawatannya kami serahkan sepenuhnya kepada masyarakat yang memeliharanya,” ujar Siti.

(fas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya