Soloraya
Kamis, 28 April 2022 - 18:21 WIB

Top! Warga 1 Kampung di Wonogiri Ini Bakal "Bedol Desa" Berangkat Haji

Luthfi Shobri Marzuqi  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Ibadah haji (Freepik)

Solopos.com, WONOGIRI — Sebanyak 158 jemaah calon haji (calhaj) dari 383 daftar tunggu di Wonogiri dipastikan bakal berangkat tahun 2022. Seratusan calhaj itu telah sesuai kriteria batasan usia yang ditetapkan tahun ini.

Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kemenag Wonogiri, Poniyanto mengatakan jumlah calhaj yang akan berangkat tahun ini masih bersifat tentatif alias dapat berubah. Dari 158 calhaj yang sudah dinyatakan berangkat tahun ini didominasi dari Kecamatan Purwantoro.

Advertisement

“Mereka dulu mendaftarnya bersamaan satu RT. Jadi sekarang bisa bareng [42 orang],” katanya, kepada Solopos.com, Kamis (28/4/2022).

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Wonogiri, Anif Solikhin mengatakan sebanyak 158 calhaj dinyatakan telah memenuhi syarat usia maksimal.

“Mereka semua sudah kami undang dan kami beri sosialisasi. Hasilnya mereka sudah divaksin dan dalam kondisi sehat,” terang Anif.

Advertisement

Baca Juga: Ada Batasan Usia, Calhaj di Wonogiri Bisa Berangkat Haji Semua?

Berikut daftar calhaj Wonogiri berdasarkan asal kecamatan per 24 April 2022:

1. Baturetno: 7 jemaah

2. Batuwarno: 3 jemaah

Advertisement

3. Bulukerto: 6 jemaah

4. Eromoko: 1 jemaah

5. Girimarto: 2 jemaah

6. Giritontro: 2 jemaah

Advertisement

7. Jatipurno: 10 jemaah

8. Jatisrono: 5 jemaah

9. Manyaran: 4 jemaah

10. Ngadirojo: 4 jemaah

Advertisement

11. Nguntoronadi: 1 jemaah

12. Pracimantoro: 3 jemaah

13. Purwantoro: 42 jemaah

14. Selogiri: 20 jemaah

15. Sidoharjo: 9 jemaah

16. Slogohimo: 9 jemaah

Advertisement

17. Tirtomoyo: 8 jemaah

18. Wonogiri: 22 jemaah

19. Wuryantoro: 2 jemaah

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif