SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

WONOGIRI — Yahno, 51, warga Lingkungan Bogor, Kelurahan Pagutan, Kecamatan Manyaran, Wonogiri, terjatuh saat memanjat pohon sengon, Jumat (11/1/2013). Yahno tewas setelah terjatuh dari ketinggian sekitar 12 meter saat memotong dahan.

“Informasi yang saya peroleh dari warga, Yahno, hendak memotong pohon sengon di pekarangan rumahnya yang berbatasan dengan tetangganya. Ia takut angin kencang beberapa waktu lalu banyak mengakibatkan pohon tumbang dan menimpa rumah. Sehingga ia hendak memotong pohon sengon miliknya agar tidak membahayakan,” kata Camat Manyaran, Achmad Trisetyawan Bambang Hermawan, saat dihubungi Solopos.com, Jumat.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Sebenarnya, lanjut dia, Yahno telah memanggil tukang kayu untuk memotong pohon sengon dengan ketinggian sekitar 20 meter tersebut. Sambil menunggu tukang kayu, Yahno naik ke pohon dan memotong cabang-cabangnya. Sekitar pukul 10.00 WIB, tukang kayu tersebut datang, tetapi Yahno masih memotong beberapa dahan pohon. Saat menginjak salah satu dahan pohon yang berada di atas ketinggian sekitar 12 meter, Yahno terjatuh karena dahan pohon itu patah.

“Sekitar pukul 10.00 WIB, kami mendapat laporan dari warga dan langsung ke lokasi. Saat itu, korban sudah tidak bernyawa. Setelah diperiksa kepolisian dan petugas piskesmas setempat, korban patah tulang di kedua pahanya karena kedua lutut digunakan sebagai tumpuan saat terjatuh di tanah. Bekas jatuh pun ada di tanah yang legok di dekat pohon,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya