Soloraya
Selasa, 15 November 2022 - 18:09 WIB

Truk Molen Terguling di Karangpandan Karanganyar, Begini Kondisi Sopirnya

Akhmad Ludiyanto  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Truk molen terguling di Dusun Saptomulyo, Desa Doplang, Kecamatan Karangpandan, Kabupaten Karanganyar, Selasa (15/11/2022). (Istimewa)

Solopos.com, KARANGANYAR — Truk molen terguling di Dusun Saptomulyo, Desa Doplang, Kecamatan Karangpandan, Kabupaten Karanganyar, Selasa (15/11/2022). Beruntung sang sopir, Sudarto, 45, warga Desa Mojokerto, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Sragen, selamat.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.15 WIB di Jl. Joko Songo arah Karangpandan-Matesih. Truk molen Hino bernomor polisi AE 8263 UJ itu tengah melaju dari arah Karangpandan menuju Matesih. Sesampai di lokasi kejadian, kondisi jalan agak menikung ke kanan.

Advertisement

Diduga sang sopir melajukan kendaraan terlalu ke kiri dan roda anjlok dari aspal. Setelahnya sopir tak mampu menguasai laju kendaraan berat yang mulai oleng tersebut. Sesaat kemudian kendaraan berat ini terguling ke kiri.

Warga yang melihat kecelakaan tersebut melaporkan kepada sukarelawan dan pihak terkait. Sejumlah mobil pemadam kebakaran dan ambulans juga berada di lokasi untuk berjaga-jaga. Hingga saat ini, truk masih dalam posisi terguling dan rencananya dilakukan evakuasi malam hari dengan crane.

Baca Juga: Diduga Sopir Mengantuk, Truk Terguling di Parit di Depan Gudang PLN Ungaran

Advertisement

Sementara itu, Kasatlantas Polres Karanganyar AKP Yulianto membenarkan informasi kecelakaan tunggal tersebut. “Iya. Kecelakaan tunggal dan tidak ada korban jiwa,” ujarnya. Ia mengimbau masyarakat pengguna jalan agar selalu berhati-hati saat berlalu lintas.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif