Soloraya
Sabtu, 15 Desember 2018 - 17:15 WIB

Truk Tronton Bawa Keramik Terguling di Tanon Sragen

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SRAGEN — Kecelakaan lalu lintas terjadi di Sragen, Sabtu (15/12/2018) dini hari. Truk tronton bermuatan keramik seberat 25 ton terguling di Jalan Sumberlawang-Gabugan, Tanon, tepatnya di Dukuh/Desa Gading, Kecamatan Tanon, Sragen. 

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut dan kerugian belum diketahui. Truk tronton berpelat AG 9583 UT melanggar kelas jalan karena Jalan Sumberlawang-Gabugan merupakan jalan kelas III.

Advertisement

Truk merek Hino  tersebut dikemudikan Hengky, 39, warga Kediri, Jawa Timur. Hengky berencana mengantar keramik-keramik tersebut dari pabrik di Jakarta ke Bali. Henky semula hendak lewat jalur utara tetapi terjebak banjir di Semarang. Dia akhirnya memilih jalur selatan.

“Saya lewat jalur alternatif dari Sumberlawang. Saya sudah dua kali ini lewat jalan ini. Memang jalannya sempit tetapi tidak tahu kalau masuk jalan kelas III karena di saat masuk tidak melihat rambunya. Semalam sekitar pukul 00.05 WIB, saya bersimpangan dengan mobil L-300 yang tidak dikenal. Karena terlalu ke kiri akhirnya truk terguling ke sawah,” ujar Henky saat ditemui

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif