SOLOPOS.COM - Katak Aneh (Foto: Farida Trisnaningtyas)

Boyolali (Solopos.com)–Seekor katak yang ditemukan di Dukuh Watesari, Sruni, Musuk membuat geger warga setempat.

Katak yang ditemukan di sebuah dinding lapangan futsal itu pada bagian kepalanya terdapat sebuah tulisan arab mirip lafal Allah.

Seorang pekerja bangunan toko bernama Joko adalah kali pertama yang menemukan katak aneh itu. Ia menjumpai katak ajaib itu saat tengah bekerja di toko milik Sumarjo, di Clunthang, Musuk, pada Kamis (5/5/2011) pukul 09.00 WIB.

“Saya baru bangun tidur di gedung futsal Pak Sumarjo. Tiba-tiba saya melihat seekor katak pohon menempel di tembok bagian dalam bangunan futsal,” ujar Joko kepada wartawan, Minggu (8/5/2011).

Katak aneh itu lantas ia tangkap dengan menggunakan botol bekas air mineral. Sebelumnya bagian bawah botol telah dipotong.

Joko menambahkan setelah mengamati lebih lama, matanya tertohok pada bagian kepala si katak. Tulisan Arab mirip lafal Allah terpampang jelas di kepala heman amfibi ini. Tak percaya dengan apa yang tengah dilihatnya ia membawa keluar ruangan botol berisi katak itu untuk memastikan penglihatannya.

“Kaget saya. Tulisan Allah itu benar-benar ada. Saya kira salah lihat ternyata memang benar,” terangnya.

(m90)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya