Soloraya
Jumat, 16 Desember 2022 - 11:44 WIB

Ular Viper Hijau Mematikan Dievakuasi dari Angkringan Pak Pur Jebres

Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ketua Umum Exalos Indonesia, Kopral Satu Janu Wahyu Widodo, mengevakuasi viper hijau dari Angkringan Pak Pur di Jebres, Solo, Kamis (16/12/2022) malam. (Ist/Exalos Indonesia)

Solopos.com, KARANGANYAR — Sebuah ular hijau berbisa mematikan dievakuasi dari bawah genteng Angkringan Pak Pur, di Jl. Kartika 3, Jebres, Solo, Kamis (16/12/2022) malam.

Ular jenis viper bernama ilmiah Trimeresurus insularis ini memiliki bisa tinggi dan mematikan.

Advertisement

Evakuasi dilakukan Ketua Umum Exalos Indonesia, Janu Wahyu Widodo, sekitar pukul 23.00 WIB.

“Kebetulan saya sedang jaga malam lalu mendapat laporan dari Prasetyo, seorang mahasiswa UNS di Jl. Kartika No. 3 Jebres, Angkringan Pak Pur,” ujar Janu Wahyu kepada Solopos.com, Jumat (16/12/2022).

Advertisement

“Kebetulan saya sedang jaga malam lalu mendapat laporan dari Prasetyo, seorang mahasiswa UNS di Jl. Kartika No. 3 Jebres, Angkringan Pak Pur,” ujar Janu Wahyu kepada Solopos.com, Jumat (16/12/2022).

Baca Juga: 20 Ekor Kobra Ditangkap di Kebakkramat, Enam Lainnya Masih Berkeliaran

Menurut Janu, awalnya Prasetyo melihat ada ular berwarna hijau yang melingkar di bagian atas rumah yang dijadikan angkringan.

Advertisement

Kemungkinan, menurut Janu, ular tersebut masuk ke rumah melalui dahan pohon yang menjorok ke atap rumah.

“Kemungkinan ularnya sedang mengejar tikus sebagai makanannya. Karena ada dahan menjorok ke rumah, ular kemungkinan lewat situ,” katanya.

Baca Juga: Burung di Sangkar menjadi Ular di Karanganyar, Ini Temuan Exalos Indonesia

Advertisement

Janu yang juga anggota Kompi Perhubungan Detasemen Markas Brigif 6 Kostrad itu menginformasikan ular viper hijau yang ia evakuasi memiliki panjang 80 cm dan sudah dewasa.

Viper hijau tergolong ular yang tidak gesit namun bertipe penyergap.

“Ia pasif tapi cepat untuk menggigit dan mematikan,” katanya.

Advertisement

Baca Juga: Hii! Ular Sanca Ini di Atap Kamar Mandi Milik Warga Wuryorejo Wonogiri

Karena jenis ular mematikan, viper hijau yang ditangkap Janu akan dilepasliarkan ke tempat yang jauh dari permukiman.

“Akan kami lepaskan di tempat yang jauh dari permukiman,” katanya.

Exalos Indonesia yang dipimpin Kopral Satu Janu Wahyu Widodo merupakan perkumpulan atau komunitas yang bergerak pada bidang edukasi, sosial, rescue dan kemanusiaan.

Baca Juga: Ngeri! Tim Exalos Indonesia Evakuasi 20 Kobra dari Rumah Warga Kebakkramat

Selain membantu masyarakat untuk mengevakuasi ular, komunitas ini juga biasa memberikan edukasi kepada masyarakat terkait cara menghadapi hewan reptil.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif