Soloraya
Jumat, 28 Mei 2021 - 15:21 WIB

Usil Banget! Wali Kota Gibran Jahili Pemain Persis Solo Yang Takut Disuntik

Kurniawan  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Gelandang Persis Solo, Shulton Fajar (tengah), seusai menjalani vaksinasi Covid-19 di RS dr Oen Kandang Sapi Jebres Solo, Jumat (28/5/2021) pagi. (Solopos/Kurniawan)

Solopos.com, SOLO -- Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, ternyata punya sifat jahil atau usil. Kejahilan itu ia tunjukkan saat memantau vaksinasi Covid-19 di RS dr Oen Kandang Sapi Solo pada Jumat (28/5/2021) pagi.

Kebetulan hari itu banyak pemain dan ofisial Persis Solo yang akan menjalani vaksinasi. Di antara para pemain ada satu orang yang diketahui takut dengan jarum suntik.

Advertisement

Baca Juga: Ada Memar di Dada, Organ Vital Pemuda Jumapolo Korban Penganiayaan Dibawa ke Laboratorium

Pemain tersebut yaitu Shulton Fajar, pemain yang berposisi sebagai gelandang atau pemain tengah. Mengetahui ada pemain Persis Solo yang takut disuntik, sifat usil pada Wali Kota Gibran pun muncul.

Ia memanggil Shulton dan langsung menyuruhnya agar didahulukan disuntik vaksin. Mendapat perintah dari kakak sang owner Persis Solo, Shulton pun sontak pucat pasi. Namun ia tidak dapat menghindar, sebab Gibran menungguinya di bilik vaksinasi.

Advertisement

Baca Juga: Laka Adu Banteng Di Sambungmacan Sragen, Polisi: Pengemudi Mazda Dalam Pengaruh Obat!

Shulton harus menguatkan diri lantaran banyak awak media yang mengambil gambar saat dirinya disuntik vaksin. Namun ia tetap tak bisa menyembuyikan mimik wajah takutnya saat jarum suntik vaksin menembus kulit lengannya.

Saat wawancara dengan wartawan sebelumnya, Shulton memang mengaku takut dengan jarum suntik sejak masih kecil. Jadi ia bukannya takut divaksin Covid-19, melainkan takut dengan jarum suntik. "Sudah sejak kecil takut jarum suntik," tuturnya.

Advertisement

Baca Juga: Kapolresta Solo Tegaskan Masyarakat Jangan Bikin Kerumunan Massa

Saking takutnya akan disuntik vaksin, Shulton mengaku susah untuk tidur pada malam sebelum vaksinasi. Pagi itu tidak hanya Shulton yang menjalani vaksinasi Covid-19 di RS dr Oen Kandang Sapi.

Diantara para pemain itu ada eks striker tim nasional Indonesia yang pada musim depan membela Persis, Albeto Goncalves. Saat diwawancarai wartawan, Beto, sapaan akrabnya, mengaku senang bisa menjalani vaksinasi Covid-19. Menurutnya, vaksinasi pentimg untuk mencegah penularan Covid-19.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif