SOLOPOS.COM - Ilustrasi: tenis meja menjadi salah satu cabang olahraga yang akan dipertandingkan di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, pada ajang perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah XVI pada tahun 2023. (Antara/Akhmad Nazaruddin Lathif)

Solopos.com, SOLO—Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jateng XVI siap dilaksanakan di Pati Raya 2023, Sabtu-Jumat (5-11/8/2023) mendatang. Meski dilaksanakan di enam kabupaten di Pati Raya, namun Kotas Solo menjadi venue balap sepeda di Velodrome Manahan.

Wakil Ketua Umum III Bidang Binpres KONI Jateng, Soedjatmiko menyebut Pati Raya mencakup enam kabupaten seperti Kudus, Jepara, Pati, Rembang, Blora dan Grobogan. Selain itu bakal dilaksanakan di kabupaten kota penyangga, yaitu Semarang, Magelang, dan Kota Solo.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

“Jadi di Pati Raya belum ada venue untuk cabang olahraga [Cabor] tertentu, yang pertama golf, sehingga pindah ke Kota Semarang, lalu balap sepeda itu yang memenuhi syarat di Velodrome Manahan Solo,” kata dia di Studio TATV Solo, Selasa (12/7/2023) malam.

Dia menyebut Porprov kali ini mempertandingkan 57 cabang olahraga. Lalu ada 70 disiplin dan 862 nomor yang dipertandingkan. Ini berarti para atlet memperebutkan 862 medali mencakup emas, perak, dan perunggu.

“Ini kali pertama diselenggarakan di enam kabupaten kota. Selain itu kita menggunakan sistem [secara digital] untuk mempermudah pendaftaran. Jadi tidak lagi menggunakan berkas fisik yang banyak,” lanjut dia.

Pada Porprov Jateng XVI akan ada 7.735 atlet yang akan bertanding dan memperebutkan medali pada masing-masing cabor.

Wakil Ketua DPRD Jateng, Sukirman, menyebut ajang Porprov Jateng XVI menjadi persiapan para atlet menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) di  Aceh-Sumut 2024. “Ini akan menjadi pemanasan bagi atlet-atlet kita,” lanjut dia.

Dia berharap dari ajang olahraga akbar di Jateng itu bisa melibatkan masyarakat sekitar untuk mendapatkan akses menonton. Kirman juga mengusulkan ada tribune khusus yang disiapkan  untuk masyarakat misal ingin datang menyaksikan.

“Jangan kita-kita saja, pengalaman di ASEAN Game kemarin masyarakat kita mau menuju ke sana kesulitan karena terlalu ketat. Nah kita berharap [di Porprov] kelonggaran itu ada,” lanjut dia.

Ketua Tim Opening & Closing Porprov, Sri Busono mengatakan pembukaan seremoni bakal dilaksanakan di Stadion Joyokusumo Pati, Sabtu (5/8/2023).

Dia menjamin pembukaan seremoni dibuat semeriah mungkin dengan melibatkan potensi yang ada di daerah Pati. Seperti Batik Carnival Pati, ada tari kreasi yang melibatkan 200 penari, paskibra, dan drum band

Dia mengatakan juga akan menghadirkan dua legenda musik rock Indonesia Ian Antono dan Ahmad Albar. Sri juga masih merahasiakan satu artis yang bakal menjadi kejutan pada hari pelaksanaan pembukaan ceremony Porprov Jateng nantinya.

“Artis itu akan menyanyikan lagu spesial untuk Pak Gubernur, sekaligus untuk seluruh tamu undangan, dan masyarakat Jawa Tengah,” kata dia.

Dia mengatakan sudah menyediakan 4.000 kursi yang diperuntukan untuk masyarakat umum di luar atlet dan tamu undangan. Pihaknya juga menyiapkan videotron di luar stadion agar masyarakat yang tidak bisa masuk masih bisa menyaksikan.

Lalu closing ceremony bakal dilaksanakan di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jumat (11/8/2023). Dia menyebut juga akan menghadirkan hiburan berupa musik dangdut melayu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya