SOLOPOS.COM - Warga RT 005/ RW 009, Dukuh Nglengkong, Desa Nanggulan, Kecamatan Cawas, menggelar kerja bakti menguruk jalan di sebelah utara Kali Nglengkong, Selasa (15/1/2013). ( Ivan Andimuhtarom/JIBI/SOLOPOS)


Warga RT 005/ RW 009, Dukuh Nglengkong, Desa Nanggulan, Kecamatan Cawas, menggelar kerja bakti menguruk jalan di sebelah utara Kali Nglengkong, Selasa (15/1/2013). ( Ivan Andimuhtarom/JIBI/SOLOPOS)

KLATEN–Sejumlah warga RT 005/ RW 009, Dukuh Nglengkong, Desa Nanggulan, Kecamatan Cawas, Klaten menggelar kerja bakti menguruk jalan di sebelah utara Kali Nglengkong, Selasa (15/1/2013).

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Mereka menguruk jalan itu sebagai fondasi pembangunan jalan beton.

Seorang warga, Panut Siswo Mulyono, yang ditemui Solopos.com, kemarin, mengatakan kerja bakti resmi akan dilakukan warga se-RW 009, Minggu (20/1/2013).

Warga lain, Medi Suryanto, 43, menjelaskan jalan yang akan dibangun memiliki panjang 115 meter dan lebar 3,5 meter. Pengecoran beton, menurutnya, baru akan dilaksanakan warga sekitar dua pekan mendatang.

“Betonnya akan kami buat setebal 10 sentimeter. Ini nanti menunggu fondasi mengeras dulu sebelum dicor,” kata dia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya