SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo Gibran ngantor lagi setelah positif Covid-19. (Solopos.com/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SOLO — Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, menanggapi komplain dari seorang warga Karanganyar yang mengaku kehilangan helm mahal saat mengikuti acara Solo Berselawat dan Tasyakuran Kemerdekaan di Benteng Vastenburg Solo, Senin (29/8/2022) malam.

Komplain itu datang dari pemuda bernama Mahardika Viki Dewangga asal Dukuh Jangganan RT 002/RW 002 Desa Bangsri, Karangpandan, Karanganyar. Melalui akun Twitternya, @Dewangga94, Mahardika curhat kehilangan helm dengan menyebut atau mention akun Twitter Gibran.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

“@gibran_tweet Tolong untuk acara sekelas pengajian habib syech keamanan nya khusus nya parkiran di tingkat lagi barusan helm ku ilang di parkiran pulang dari pengajian dri solo sampai Karangpandan tanpa helm nya di maling orang di parkiran helm merek mahal juga,” cuitnya, Selasa (30/8/2022) pagi.

Cuitan mengenai kehilangan helm di Solo itu pun langsung mendapat tanggapan dari Gibran. “Ya mbak. Maaf saya yg salah. Saya minta no hpnya. Biar saya tukar helmnya,” cuit Gibran. Mendapat respons dari Gibran, Mahardika Viki Dewangga melalui akun Twitter @Dewangga94 merespons balik dengan memberikan nomor handphone (HP).

Namun saat dihubungi Solopos.com melalui Whatsapp (WA), hingga Selasa siang Mahardika Viki Dewangga mengaku belum mendapat ganti helm dari siapa pun. Ia mengatakan helm miliknya yang hilang dibeli seharga Rp383.000. “Itu hasil jerih payah saya menabung buat beli itu helm,” tuturnya.

Baca Juga: Cek Jalan Dr Radjiman Coyudan Solo, Gibran: Aspalnya Mleyot, Segera Diperbaiki

Mahardika Viki Dewangga mengaku degdegan dan khawatir saat perjalanan pulang dari Solo ke Karangpandan tanpa mengenakan helm pada Senin malam. Dia khawatir bakal terkena razia polisi mengingat belakangan ini sedang banyak razia. “Ya degdegan, takut kalau ada razia polisi di jalan,” katanya.

Terpisah, Gibran saat ditemui wartawan di Gedung DPRD Solo menyatakan akan mengganti kerugian Mahardika akibat kehilangan helm. Ditanya apakah sudah mendapatkan nomor HP Mahardika, dia menyatakan hal seperti itu gampang.

“Kalau ada kerugian-kerugian yang disebabkan seperti itu tak ijoli rapapa. Wes gampang kuwi,” ungkapnya. Ditanya wartawan kapan akan mengganti helm Mahardika, Gibran menyatakan sesegera mungkin.

Baca Juga: Gibran Ungkap Alasan Peritel Terbesar Asia Bangun Hypermarket di Jebres Solo

Gibran mengaku merasa kasihan dengan Mahardika yang tidak punya helm. “Ya sesegera mungkin, mesake mase ora duwe helm. Ya mengko tak ganti rapapa, mesake selawatan malah mulih-mulih kelangan helm,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya