Soloraya
Jumat, 21 September 2012 - 04:59 WIB

Warga Korban Merapi Segera Dikucuri Bantuan

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

(Dok/JIBI/SOLOPOS)

KLATEN—Warga terdampak erupsi Gunung Merapi pada 2010 segera mendapatkan bantuan di bidang pertanian dan peternakan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Advertisement

Kepala Sub Bagian (Kasubag) Perencanaan dan Pelaporan Dispertan Klatan, Slamet Widodo, mengatakan bantuan rehabilitasi dan rekonstruksi pascaerupsi tersebut sudah disosialisasikan kepada kelompok masyarakat dan kelompok tani itu di Kantor Dinas Pertanian (Dispertan) Klaten, Kamis (20/9/2012).

Dia menjelaskan bantuan di bidang pertanian senilai Rp3,1 miliar akan diberikan kepada 62 kelompok. Sementara bantuan di bidang peternakan senilai Rp3,4 miliar diberikan kepada 17 kelompok.

Bantuan tersebut diberikan kepada 13 desa di Kecamatan Kemalang yakni Balerante, Bawukan, Bumiharjo, Dompol, Kemalang, Kendalsari, Keputran, Panggang, Sidorejo, Talun, Tangkil, Tegalmulyo dan Tlogowatu. Bantuan juga diberikan kepada empat desa di Kecamatan Manisrenggo yakni Kepurun, Ngemplakseneng, Sapen dan Leses.

Advertisement

“Sosialisasi sudah dilakukan. Pengadaan juga sudah dilakukan oleh rekanan. Dalam jangka dekat, bantuan itu segera disalurkan,” papar Slamet kepada Solopos.com seusai sosialisasi bantuan tersebut.

Bantuan di bidang pertanian diwujudkan dalam bentuk bibit tanaman padi, jagung, kacang-kacangan, sayuran, pupuk organik, pestisida, dan lain sebagainya. Sementara bantuan di bidang peternakan diwujudkan dalam bentuk sapi potong dan perah berikut pakan serta konsentrat.

Sementara Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten, Wachju Adhi Pratomo, mengatakan bantuan tersebut untuk pemulihan ekonomi. “Setelah erupsi, kondisi perekonomian warga di lereng Merapi sempat terpuruk. Pertanian mereka sudah hancur. Untuk itu, mereka dikucuri bantuan untuk pemulihan perekonomian pascaerupsi,” kata Wachju saat ditemui wartawan di sela-sela sosialisasi bantuan tersebut.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif