SOLOPOS.COM - Warga memancing ikan di dekat Pintu Air Demangan baru di Kelurahan Sewu, Jebres, Solo, Senin (26/12/2022). (Solopos/Gigih Windar Pratama)

Solopos.com, SOLOPintu Air Demangan baru yang terletak di Kelurahan Sewu, Jebres, Solo, tak sekadar menjadi sarana pengendali banjir. Lebih dari itu, pintu air tersebut juga disiapkan menjadi objek wisata dengan keindahan taman dan jogging track.

Dilengkapi pompa pintu air dengan debit mencapai 70 meter kubik per detik sebanyak enam unit, pintu air ini diharapkan bisa dengan cepat mengalirkan air ke Bengawan Solo ketika air dari anak-anak sungai tersebut seperti Kali Pepe sedang tinggi.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Sehingga air Kali Pepe tidak meluap dan menggenangi permukiman warga. Tetapi, Pintu Air Demangan baru juga punya fungsi lain yakni fungsi wisata.

Di sekitar Pintu Air Demangan baru Solo saat sudah ada taman dengan tempat duduk dan jogging track. Diharapkan adanya taman ini menjadi wadah untuk interaksi masyarakat sekitar sekaligus menjadi daya tarik bagi pengunjung yang ingin melihat Sungai Bengawan Solo secara langsung.

Berdasarkan pantauan Solopos.com, Senin (26/12/2022), pembangunan lansekap yang nantinya menghubungkan Pintu Air Demangan baru dan yang pintu air lama lama masih berjalan. 

Baca Juga: Warga Pasar Kliwon Solo Kerap Kebanjiran: Tak Ada Pilihan Selain Bertahan

Pintu-pintu air di Pintu Air Demangan baru masih tertutup rapat setelah sempat bekerja keras saat banjir melanda beberapa kelurahan di Kota Solo pada Jumat (23/12/2022) dan Sabtu (24/12/2022).

Memancing Ikan

Di sekitarnya, tampak aktifitas warga memancing ikan di aliran Sungai Bengawan Solo. Mereka berkumpul di bagian barat dan timur dari Pintu Air Demangan baru Solo. Mereka memancing sejak pagi hari dan baru akan pulang saat sore hari.

pintu air demangan solo
Wisatawan berkunjung di taman Pintu Air Demangan baru di Kelurahan Sewu, Jebres, Solo, Senin (26/12/2022) (Solopos/Gigih Windar Pratama)

Salah satu warga yang ikut memancing di sekitar Pintu Air Demangan baru adalah Kusno, warga Kelurahan Sewu yang mendapatkan cukup banyak ikan hari itu. Meskipun hanya ikan wader kecil, menurutnya itu sudah cukup untuk makan keluarganya hari itu.

Baca Juga: Punya View Masjid Sheikh Zayed, Skybridge Solo akan Dijadikan Objek Wisata Baru

“Kebetulan saya hari ini libur kerja, jadi ada waktu untuk memancing dan lumayan hari ini dapat sekitar 15 ekor ikan. Meskipun kecil tetapi hasilnya ini lumayan buat makan atau nanti diolah jadi siomay atau bakso,” terangnya kepada Solopos.com, Senin (26/12/2022).

Pria yang bekerja sebagai buruh di salah satu gudang di daerah Sewu ini mengakui Pintu Air Demangan baru punya peran vital untuk mencegah banjir terutama di sekitar Kelurahan Sewu.

“Dulu waktu masih belum ada ini [sembari menunjuk pintu air] daerah sini hujan sedikit pasti banjr karena Kali Pepe dan Bengawan Solo meluap, sekarang sudah tidak begitu,” jelas Kusno.

Baca Juga: Laju Air di Kali Jenes Mandek, Muka Air Bengawan Solo Masih Siaga Merah

Suryadi, warga lain mengaku sempat melihat taman di sekitar Pintu Air Demangan baru Solo tergenang air saat hujan deras, beberapa hari lalu. Genangan tersebut baru surut mulai hari Sabtu (24/12/2022) setelah pompanya diaktifkan.

Pemandangan Sungai Bengawan Solo

“Kalau tidak salah ada empat pompa yang saat itu menyala,” terang pria berusia 44 tahun ini. Memasuki sore hari, Senin, pengunjung mulai berdatangan ke sekitar taman Pintu Air Demangan baru.

Salah satunya Stefanus Awang, warga Kendal yang merayakan Natal sekaligus liburan bersama keluarganya di Kota Solo. Ia diajak keluarganya melihat Sungai Bengawan Solo yang terkenal.

Baca Juga: Agar Solo Tak Kebanjiran, Kali Pepe dan Pintu Air Demangan Dibenahi

“Saya diajak sama kakak dan teman-teman saya waktu SMA ke sini karena katanya pemandangan Sungai Bengawan Solo bagus kalau dari sini. Ternyata ya lumayan bagus,ada tamannya, tempat parkirnya juga cukup luas dan tertata rapi,” jelasnya.

Penunjung lain, Wilson Karjaya, yang datang karena ingin menikmati pemandangan Sungai Bengawan Solo bersama teman-temannya memberikan masukana terkait penataan taman Pintu Air Demangan.

Ia menilai perlu penataan yang lebih baik untuk menjadikan taman Pintu Air Demangan baru sebagai lokasi wisata. “Sebenarnya sudah bagus ada semacam ruang terbuka dan tertata rapi, tetapi perlu ada semacam daya tarik tambahan misalnya ada pujsera dan ada spot untuk foto yang lebih proper,” jelas pengusaha asal Klaten tersebut.

Baca Juga: Transformasi Kali Pepe dari Jalur Perdagangan hingga Jadi Tempat Wisata

“Aksesnya juga agar dibuat lebih baik, karena ada beberapa jalan yang sempit dan tidak ada papan penanda lokasi, semisal ingin dijadikan lokasi wisata,” tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya