Soloraya
Jumat, 23 September 2022 - 16:09 WIB

Yuk Datang ke Festival Durian Boyolali, Harganya Mulai Rp35.000/Buah

Nova Malinda  /  Ika Yuniati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Festival Durian 2022 di depan Monumen Susu Tumpah Boyolali, Jumat (23/9/2022). Festival akan digelar selama tiga hari (Solopos.com/Nova Malinda).

Solopos.com, BOYOLALI Akhir September ini menjadi waktu tepat bagi para pencinta durian untuk berkunjung ke Kabupaten Boyolali. Hal itu disebabkan pada akhir pekan nanti akan ada Festival Durian 2022 di depan Monumen Susu Tumpah Boyolali.

Aroma khas dari durian bakal bikin pecinta durian ngiler saat melewati Monumen Susu Tumpah. Festival Durian 2022 rencananya digelar selama tiga hari berturut-turut mulai Jumat-Minggu (23-25/9/2022) mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 00.00 WIB.

Advertisement

Selain dijamin manis oleh penjual, macam-macam rasa buah durian yang ditawarkan juga cukup bervariasi mulai dari Rp35.000 per buahnya.

“Harga bervariasi, ada yang 35.000, 50.000, 75.000, 100.000, sampai yang paling istimewa 110.000, untuk jenisnya itu lokal, ada durian tembaga, durian matahari, dan lainnya, yang pastinya kami disini jaminan garansi rasa, kalau enggak enak enggak usah bayar,” ucap penjual durian, Farina saat ditemui

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif