SOLOPOS.COM - Bakal cabup Agus Santosa mengembalikan formulir pendaftaran ke pengurus DPC PDIP Sukoharjo, Senin (20/5/2024). (Istimewa/DPC PDIP Sukoharjo)

Solopos.com, SUKOHARJO-Dua bakal calon bupati (cabup) dari PDIP Sukoharjo telah mengembalikan formulir pendaftaran ke pengurus DPC PDIP Sukoharjo, Senin (20/5/2024). Kedua bakal cabup dari PDIP itu masing-masing Etik Suryani dan Agus Santosa.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, Senin, Agus Santosa mengembalikan formulir pendaftaran bakal cabup ke kantor DPC PDIP Sukoharjo sekitar pukul 09.00 WIB. Memakai baju merah berlogo banteng moncong putih, Agus langsung mengembalikan formulir pendaftaran bakal cawabup ke pengurus DPC PDIP Sukoharjo.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Agus menjadi pendaftar pertama yang mengembalikan formulir pendaftaran bakal cabup-cawabup ke kantor DPC PDIP Sukoharjo. Siang harinya, bakal cabup lain dari PDIP Sukoharjo, Etik Suryani juga mengembalikan formulir pendaftaran ke pengurus DPC PDIP Sukoharjo sekitar pukul 13.30 WIB. Etik mengembalikan formulir pendaftaran diiringi ratusan kader dan relawan pendukungnya.

Saat pembukaan pendaftaran penjaringan cabup-cawabup, ada tiga kader internal partai yang mengambil formulir. Ketiga kader internal itu, yakni Etik Suryani dan Agus Santosa yang kini menjabat sebagai Bupati Sukoharjo-Wakil Bupati Sukoharjo. Serta Ketua Komisi IV DPRD Sukoharjo, Danur Sri Wardhana.

Sekretaris DPC PDIP Sukoharjo Nurjayanto mengatakan ada dua bakal cabup yang telah mengembalikan formulir pendaftaran ke pengurus partai yakni Etik Suryani dan Agus Santosa. “Tadi Pak Agus Santosa juga telah mengembalikan formulir pendaftaran ke pengurus partai pada pukul 09.00 WIB. Jadi, sudah ada dua bakal cabup yang telah mengembalikan formulir pendaftaran. Ada Pak Agus Santosa dan Bu Etik Suryani,” kata dia, Senin.

Mantan Ketua DPRD Sukoharjo ini mengungkapkan sesuai lini masa pendaftaran penjaringan cabup-cawabup PDIP Sukoharjo, pengembalian formulir pendaftaran ditutup pada Selasa (21/5/2024). Artinya, pendaftar baik bakal cabup dan cawabup yang telah mengambil formulir pendaftaran masih bisa mengembalikan formulir hingga Selasa.

Ditanya soal konstelasi antarkandidat di internal partai, Nurjayanto menyampaikan komunikasi antarbakal cabup berjalan baik dan harmonis. “Antarcalon ini smooth, komunikasi yang dibangun baik. Jadi tidak ada tensi panas dan sebagainya,” ujar dia.

Sementara itu, bakal cabup dari PDIP Sukoharjo Agus Santosa mengatakan telah mengisi dan mengembalikan formulir pendaftaran pada Senin pagi. Dia juga telah melengkapi berkas dokumen administrasi sebagai syarat maju sebagai salah satu bakal kandidat sesuai instruksi partai.

“Tadi saya sudah mengembalikan formulir pendaftaran sekitar pukul 09.00 WIB. Diterima oleh anggota sekretariat DPC PDIP Sukoharjo,” urai dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya