Soloraya
Minggu, 23 Juli 2023 - 20:52 WIB

Gempa Pacitan Magnitudo 5,7 Terasa di Klaten, Sebagian Warga Keluar Rumah

Taufiq Sidik Prakoso  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi gempa. (Freepik.com)

Solopos.com, KLATEN — Guncangan gempa bumi dengan magnitudo 5,7 di barat daya Pacitan, Jawa Timur, dirasakan di sejumlah warga wilayah Klaten, Minggu (23/7/2023) malam. Salah satu warga Dukuh Kaibon, Desa/Kecamatan Delanggu, Eksan, mengatakan guncangan gempa dirasakan oleh warga di kampungnya.

“Lumayan kencang. Tetapi alhamdulillah hanya terasa sebentar tidak lebih dari 10 detik,” kata Eksan saat berbincang dengan Solopos.com, Minggu. Eksan mengatakan getaran gempa itu sempat membuat warga pada keluar rumah.

Advertisement

Warga juga membunyikan kentungan karena ada bencana. Setelah sekitar 30 menit, warga mulai masuk lagi ke rumah masing-masing untuk beristirahat. Eksan menjelaskan sebagian warga masih merasakan trauma peristiwa gempa bumi pada 2006 lalu.

“Pada 2006 itu di Kaibon dampaknya termasuk parah. Ada belasan rumah yang ambruk,” kata dia. Warga Desa Juwiran, Kecamatan Juwiring, Klaten, Andi, juga merasakan getaran gempa bumi yang berpusat di Pacitan pada Minggu malam.

“Tadi di dalam rumah guncangan terasa. Warga juga pada keluar rumah. Tetapi aman, tidak ada kerusakan,” kata Andi. Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten, Syahruna, membenarkan getaran gempa Pacitan dirasakan di wilayah Klaten.

Advertisement

“Sementara belum ada laporan dampak gempa. Pusdalops dan TRC BPBD masih terus mengumpulkan informasi,” kata Syahruna.

Sebagai infomasi, gempa bumi berkekuatan Magnitudo 5,7 mengguncang barat daya wilayah Pacitan, Jawa Timur (Jatim), Minggu (23/7/2023) malam. Gempa bumi itu tidak berpotensi tsunami.

Informasi terkait adanya gempa bumi itu disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui akun Twitter @infoBMKG, Minggu (23/7/2023) malam, sekitar pukul 19.33 WIB.

Advertisement

“#Gempa Mag:5.7, 23-Jul-23 19:33:25 WIB, Lok.94 LS,111.04 BT (84 km BaratDaya PACITAN-JATIM), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG,” tulis akun @infoBMKG di Twitter, Minggu malam.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif