Soloraya
Senin, 15 Januari 2024 - 18:26 WIB

Kejar Target, Tenaga Sortir dan Lipat Surat Suara Wonogiri Ditambah 50 Orang

Muhammad Diky Praditia  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pekerja melipat surat suara Pemilu calon anggota DPD di Lapangan Tenis Giri Purna Bhakti kompleks GOR Giri Mandala Wonogiri, Senin (15/1/2024). (Solopos/Muhammad Diky Praditia)

Solopos.com, WONOGIRI — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wonogiri menambah jumlah tenaga untuk proses sortir dan lipat surat suara Pemilu 2024 sebanyak 50 orang sehingga totalnya menjadi 550 orang. Hal itu agar proses tersebut segera bisa selesai.

Ditargetkan proses sortir dan lipat surat suara yang berlangsung di Gedung Giri Wahana Kompleks GOR Giri Mandala, Wonogiri, sejak Senin (8/1/2024), bakal selesai pada Kamis (18/1/2024).

Advertisement

Sementara itu, selama proses sortir dan lipat, petugas menemukan ada sekitar seribu lembar surat suara pemilihan anggota DPR dan DPRD Provinsi Jateng dalam kondisi. KPU Wonogiri segera meminta ganti surat suara yang rusak tersebut ke KPU pusat.

Ketua KPU Wonogiri, Satya Graha, mengatakan ada sejumlah surat suara DPR dan DPRD Provinsi Jateng yang rusak. Jumlah surat suara yang rusak itu sekitar seribu lembar.

Advertisement

Ketua KPU Wonogiri, Satya Graha, mengatakan ada sejumlah surat suara DPR dan DPRD Provinsi Jateng yang rusak. Jumlah surat suara yang rusak itu sekitar seribu lembar.

Menurutnya, rerata setiap satu boks surat suara ada satu lembar surat yang rusak. Satu boks berisi 500 lembar surat suara. KPU Wonogiri menerima sekitar 1.700 boks untuk 864.199 lembar surat suara ditambah 2% dari daftar pemilih tetap (DPT) di setiap tempat pemungutan suara atau TPS

Menurut Satya, kerusakan surat suara itu berasal dari proses produksi dan beberapa lainnya karena human error saat proses penyortiran dan pelipatan sehingga menyebabkan sobek. Namun, jumlah kerusakan yang tidak disengaja saat proses pelipatan itu tidak banyak.

Advertisement

“Tetapi itu tidak mengganggu tahapan Pemilu. Semua masih bisa dilakukan dengan lancar. Kerusakan surat suara itu sudah diantisipasi. Mekanisme penggantian surat suara rusak sudah ada. Tetapi tidak ada pengembalian surat suara rusak, nanti dibakar,” kata Satya saat ditemui Solopos.com di GOR Giri Mandala, Senin (15/1/2024).

Penggantian Surat Suara Rusak

Dia melanjutkan surat suara Pemilu DPR RI yang rusak langsung bisa diganti karena ada kelebihan lembar surat suara yang diterima KPU Wonogiri dari kebutuhan yang ada. KPU Wonogiri hanya perlu melaporkan hal itu kepada KPU pusat melalui KPU Jawa Tengah.

Sementara itu, untuk surat suara yang lain masih dalam proses penyortiran dan pelipatan. Pada Senin, penyortiran dan pelipatan dilakukan untuk jenis surat suara Pemilu anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD).

Advertisement

Selanjutnya penyortiran dan pelipatan akan dilanjutkan pada lembar surat suara calon presiden dan calon wakil presiden. Adapun penyortiran dan pelipatan lembar surat suara calon DPRD Wonogiri mendapat jadwal paling akhir.

“Kami pastikan Kamis [18/1/2024] proses pelipatan semua jenis surat suara sudah selesai. Surat suara capres-cawapres dan calon DPRD Wonogiri sudah kami terima,” ujarnya,

Terpisah, Komisioner Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia KPU Wonogiri, Irawan Ari Wibowo, menyampaikan distribusi logistik pemilu akan dilakukan setelah penyortiran dan pelipatan surat suara selesai.

Advertisement

KPU Wonogiri sudah menerima logistik sebanyak 19.600 kotak suara dan 15.640 bilik suara. Kebutuhan tinta dan alat tulis kantor juga sudah terpenuhi masing-masing sebanyak 7.820 buah dan 3.910 buah.

“Logistik itu nanti dibagikan ke 3.910 TPS yang tersebar di 294 desa/kelurahan di Wonogiri. Logistik pemilu harus tersedia di lokasi TPS pada H-1 pemungutan suara,” ujarnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif