SOLOPOS.COM - Jumlah kursi PDIP di DPRD Solo pada Pemilu 2024 berpotensi anjlok dibandingkan hasil Pemilu 2019. (Dok)

Solopos.com, SOLO—Wali Kota Solo yang juga Cawapres nomor urut 02, Gibran Rakabuming Raka, buka suara terkait perolehan kursi PDIP di DPRD Solo.

Sebelumnya, berdasarkan hasil rapat pleno hasil rekapitulasi perolehan suara di tingkat kecamatan, PDIP mendapatkan 20 kursi DPRD Solo. Jumlah itu jauh di bawah target yang sebelumnya dicanangkan, yaitu 35 kursi.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

“Selamat untuk teman-teman yang lolos,” tulis dia melalui pesan WhatsApp (WA), Kamis (29/2/2024) malam. Putra sulung dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu berharap para Caleg lolos bisa bersinergi dengan Pemkot Solo.

Menurut dia, sinergitas antara para legislatif dengan jajaran eksekutif diperlukan untuk memajukan Kota Bengawan. “Sekali lagi selamat untuk teman-teman yang lolos ya. Terus bersinergi memajukan Kota Solo,” imbuh dia.

Perolehan kursi DPRD Solo PDI Perjuangan (PDIP) dipastikan turun signifikan dalam Pemilu Legisatif 2024. Bahkan perolehan kursi PDIP jauh di bawah target yang ditetapkan sebelumnya, 35 kursi.

Berdasarkan rapat pleno tingkat kecamatan di lima wilayah kecamatan di Solo, diketahui PDIP hanya mendapatkan 20 kursi DPRD Solo. Jumlah tersebut turun 10 kursi bila dibandingkan hasil Pemilu Legislatif Tahun 2019.

Informasi yang diperoleh Solopos.com, 20 kursi DPRD Solo PDIP terdiri atas empat kursi dari Dapil I Solo, empat kursi dari Dapil II Solo, tiga kursi dari Dapil III Solo, tiga kursi dari Dapil IV Solo, serta enam kursi dari Dapil V Solo.

Dapil I Solo meliputi Kecamatan Pasar Kliwon dan Serengan, Dapil II Solo meliputi Kecamatan Laweyan, Dapil III Solo meliputi Banjarsari A, Dapil IV Solo meliputi Banjarsari B, dan Dapil V Solo meliputi Kecamatan Jebres.

Informasi tersebut disampaikan Ketua Bappilu DPC PDIP Kota Solo, Her Suprabu, Kamis. Dia mengatakan hari itu digelar rapat pleno hasil rekapitulasi suara Pemilu 2024 tingkat Kecamatan Banjarsari dan Kecamatan Jebres.

Dari rapat tersebut diketahui PDIP mendapatkan enam kursi DPRD Solo di Kecamatan Banjarsari dan enam kursi di Jebres. “Di Kecamatan Bajarsari kami mendapatkan enam kursi, masing-masing tiga di Dapil III dan IV,” ujar dia.

Begitu juga di Dapil V Solo, menurut Her Suprabu, PDIP berhasil mengamankan enam kursi DPRD Solo. Namun dia belum bisa menyebutkan siapa saja Caleg yang akan lolos ke Gedung DPRD Solo, dengan alasan tertentu.

Sebab ada instruksi dar DPP PDIP kepada para Caleg di daerah, supaya memenangkan pasangan Capres-Cawapres nomor urut 03. Caleg yang lolos tapi suaranya tidak linier dengan suara Paslon 03, akan dikaji ulang pelantikannya.

“Kami baru fokus ke perolehan kursi, untuk siapa Caleg-caleg yang lolos, kami menunggu arahan dari DPP,” terang dia. Lebih jauh Her Suprabu mengatakan masih ada tahap pleno rekapitulasi perolehan suara di tingkat kota.

Sehingga kepastian perolehan kursi DPRD Solo PDIP masih menunggu rapat pleno tersebut. “Sementara ini kami dapat 20 kursi, masih potensi bertambah. Akan kami perjuangkan di pleno tingkat kota,” tandas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya