Soloraya
Senin, 11 September 2023 - 14:06 WIB

Saat Harga Tinggi, Perum Bulog Segera Salurkan Beras untuk 70.117 KPM

Tri Rahayu  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati mengibarkan bendera kotak-kotak saat melepas tiga truk pengangkut beras bantuan pangan 2023 di halaman Gudang Bulog Masaran, Sragen, Kamis (6/4/2023). (Solopos.com/Tri Rahayu)

Solopos.com, SRAGEN — Di saat harga beras masih tinggi di pasaran, Perum Bulog segera menyalurkan bantuan beras cadangan pangan pemerintah (CPP) untuk 70.117 keluarga penerima manfaat (KPM) di Sragen. Penyaluran beras CPP tersebut menindaklanjuti Surat Badan Pangan Nasional (Bapanas) No. 210/2023 tertanggal 4 September 2023 tentang Penyaluran CPP Dalam Rangka Pemberian Bantuan Pangan Beras.

Perum Bulog ditugaskan untuk penyaluran CPP kepada 21.353.000 KPM dengan alokasi 10 kg per KPM. Untuk kelancaran penyaluran CPP itu, gubernur, bupati, dan wali kota diminta menugaskan dinas terkait untuk membantu pelaksanaan penyaluran bantuan pangan beras itu.

Advertisement

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Sragen, Eka Rini Mumpuni Titi Lestari, menyampaikan sudah ada kriteria penerima beras CPP. DKP3 dan Dinas Sosial bertugas penyaluran bantuan beras tersebut.

Data dari Kementerian Sosial yang diserahkan kepada Perum Bulog, jumlah penerima bantuan di Sragen sebanyak 70.117 KPM. Eka masih menunggu jadwal dari Perum Bulog terkait penyalurannya.

“Beras CPP itu merupakan beras cadangan pangan pemerintah selama tiga bulan, yakni mulai September, Oktober, dan November. Masing-masing KPM menerima 10 kg per bulan selama tiga bulan tersebut,” ujarnya.

Advertisement

Jumlah KPM penerima bantuan beras itu lebih sedikit bila dibandingkan pada periode Maret, Apil, Mei lalu yang sebanyak 72.666 KPM.

Pimpinan Perum Bulog Cabang Solo, Andy Nugroho, mengatakan penyaluran bantuan beras sedianya dilakukan pada 11 September 2023 ini. Dia mengatakan Perum Bulog sudah berkoordinasi dengan masing-masing dinas untuk percepatan penyaluran.

“Untuk data KPM sudah siap. Dari pusat ada penyesuaian jumlah KPM penerima bantuan. Kalau jumlah beras per KPM tetap 10 kg per KPM. Kualitas berasnya medium. Teknis penyalurannya menunggu penyesuaian data dari pusat. Pada periode Maret-April-Mei sekitar 72.000-an KPM untuk Sragen. Terus untuk September-Oktober-November menunggu penyesuaian,” katanya.

Advertisement

Sebagai info, penyaluran bantuan beras CPP di Soloraya dimulai dari Kabupaten Sukoharjo per hari ini.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif