SOLOPOS.COM - Petugas pemadam kebakaran berupaya memadamkan kobaran api yang melalap gudang rongsok di Desa Wirogunan, Kecamatan Kartasura, Rabu (22/5/2024). (Solopos.com/Bony Eko Wicaksono)

Solopos.com, SUKOHARJOKebakaran melanda gudang barang rongsok milik Haryono RT 002/RW 003 di wilayah Desa Wirogunan, Kecamatan Kartasura, Rabu (22/5/2024) sekitar pukul 16.30 WIB, berikut kronologinya.

Kobaran api diduga berasal dari percikan api saat pekerja memotong barang rongsok menggunakan mesin.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Informasi yang dihimpun Solopos.com, kebakaran terjadi pada pukul 16.15 WIB. Kala itu, warga setempat melihat kepulan asap hitam yang berasal dari gudang rongsok. Sontak, warga setempat langsung melaporkan kejadian itu ke pemadam kebakaran (Damkar) Sukoharjo.

Camat Kartasura, Ikhwan Sapto Darmono mengatakan kobaran api yang melalap gudang rongsok berasal dari dari lantai satu. Kobaran api melalap isi bangunan dalam hitungan detik.

“Saat kejadian, ada beberapa pekerja di dalam gudang rongsok. Mereka langsung lari keluar gudang untuk menyelamatkan diri,” kata dia, saat ditemui Espos di lokasi kejadian.

Diduga kobaran api berasal dari percikan api saat para pekerja memotong barang rongsok seperti bekas botol air kemasan dan kardus. Kobaran api menjalar cepat lantaran ada tiner yang mudah terbakar di dalam gudang.

Mobil damkar tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 16.30 WIB. “Kobaran api belum sepenuhnya padam. Saat ini, masih dalam proses pemadaman oleh petugas damkar. Namun, saya pastikan tidak ada korban jiwa karena para pekerja langsung lari keluar gudang saat kejadian,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya