SOLOPOS.COM - Pengendara motor dan mobil berhenti saat KA Bandara melintas di area pembangunan rel layang Joglo, Solo, Selasa (6/6/2023). (Solopos/Joseph Howi Widodo)

Solopos.com, SOLO–Simpang tujuh ditutup total pada Sabtu (15/7/2023) pukul 21.00 WIB. Penutupan itu berlangsung selama empat bulan hingga 30 November 2023. Penutupan itu dilakukan untuk kelanjutan proyek rel layang Joglo.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, Jumat (7/7/2023), menyebutkan penutupan itu dilakukan setelah dilakukan rapat koordinasi Dinas Perhubungan (Dishub) Solo, BTP 1 Semarang, DPUPR Kota Solo, Dishub Karanganyar, pengelola Terminal Tirtonadi, Polresta Solo, Polres Karanganyar, kontraktor elevated rail, dan sejumlah pihak di Kantor Dishub Solo, Kamis (6/7/2023).

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Dari hasil rapat itu juga disepakati, viaduk Gilingan dibuka pada Sabtu (8/7/2023) pukul 19.00 WIB dan hanya kendaraan roda dua dan mobil pribadi yang bisa melintas di viaduk Gilingan.

“Pejalan kaki dilarang melintas di viaduk Giligan dan akan dipasang portal untuk membatasi ketinggian kendaraan yang dapat melintasi viaduk Gilingan,” ujar Kepala Dishub Solo, Taufiq Muhammad, seperti dalam rilis yang diterima Solopos.com, Jumat (7/7/2023).

Selain itu, parkir insidental pengunjung Masjid Sheikh Zayed Solo di sepanjang Jl. A Yani sudah tidak diperkenankan lagi setelah viaduk Gilingan dibuka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya