Soloraya
Senin, 26 Juni 2023 - 16:13 WIB

Wah! Tim Sekretariat Militer Kepresidenan RI Kunjungi KUA Karanganom Klaten

Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tim Sekretariat Militer Kepresidenan Republik Indonesia saat berkunjung ke Balai Nikah KUA Karanganom, Klaten, Rabu (21/6/2023). (Istimewa/KUA Karanganom)

Solopos.com, KLATEN — Tim Sekretariat Militer Kepresidenan Republik Indonesia berkunjung ke Balai Nikah KUA Karanganom, Klaten, Rabu (21/6/2023) pukul 12.00 WIB.

Di kesempatan tersebut dilakukan verifikasi lapangan Program Kelas Calon Pengantin Online/Offline Karanganom Mantap dan Unggul (Kecantol Kamu).

Advertisement

Verifikasi itu dilakukan setelah Bupati Klaten, Sri Mulyani diusulkan memperoleh penghargaan Satyalancana Wira Karya dalam bidang pembangunan dari Presiden Republik Indonesia tahun 2023.

Verifikasi ini merupakan proses pemeriksaan kebenaran dan kesesuaian antara karya inovasi yang diusulkan dengan data dan bukti yang disajikan pada saat pelaksanaan peninjauan lapangan.

Advertisement

Verifikasi ini merupakan proses pemeriksaan kebenaran dan kesesuaian antara karya inovasi yang diusulkan dengan data dan bukti yang disajikan pada saat pelaksanaan peninjauan lapangan.

Tim Sekretariat Militer Kepresidenan Republik Indonesia ini terdiri atas Biro Dewan Gelar Tannda Jasa dan Tanda Kehormatan yang dipimpin Siti Isroyati. Ia datang bersama timnya, yaitu Sherly dan Efi dari Badan Kependudukan Dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) pusat.

Semula, tim verifikasi melihat secara langsung pelaksanaan Program Kecantol Kamu di aula Balai Nikah KUA Karanganom. Selanjutnya, tim verifikasi mendengarkan pemaparan dari inisiator Kecantol Kamu sekaligus Bidan Koordinator di puskesmas Karanganom, Pipit Sri Handayani.

Advertisement

Ketua tim verifikasi, Siti Isroyati, menyampaikan Kecantol Kamu sebagai sebuah inovasi bisa diakui Bupati Klaten. Sehingga inovasi ini sudah tidak bisa diakui oleh pihak lain. Inovasi ini sebagai salah satu program dari BKKBN untuk mengatasi stunting.

“Yang membuat beda dari Kecantol Kamu ini ada peran dari kepolisian dan masuknya tim penggerak (TP) PKK dengan materi KDRT dan Tata Kelola Keuangan Rumah Tangga,” kata Siti Isroyati dalam siaran pers yang diterima Solopos.com, Minggu (25/6/2023).

Pada kesempatan itu pula, tim verifikasi menanyakan secara langsung kepada sepasang catin terkait materi-materi yang disampaikan saat bimwin, temasuk aplikasi elsimil.

Advertisement

Catin memberikan tanggapan bahwa materi yang disampaikan baru mereka ketahui dan sangat bermanfaat bagi mereka. Terutama tentang elsimil dan kesehatan reproduksi karena mereka menjadi tahu bagaimana menyiapkan generasi yang akan dilahirkan.

Pelaksana Tugas (Plt) Camat Karanganom, Poniran, mengungkapkan rasa gembira dan bangganya atas kehadiran tim verifikasi di KUA Karanganom.

“Kehadiran tim verifikasi merupakan salah satu bentuk perhatian dari Presiden RI, Jokowi kepada Pemkab Klaten dalam rangka optimalisasi pelayanan publik sesuai visi misi Bupati Klaten yang Maju, Mandiri, dan Sejahtera,” kata Poniran.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif