SOLOPOS.COM - Suasana di Objek Wisata Bayanan, Sambirejo, Sragen, Minggu (14/4/2024). (Istimewa)

Solopos.com, SRAGEN — Ribuan pemudik membanjiri objek wisata milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sragen selama libur Lebaran 2024. Objek wisata Museum Manusia Purba Sangiran masih menjadi tujuan favorit para pemudik. Sementara objek wisata Pemandian Air Panas Bayanan dan Gunung Kemukus di Sumberlawang kurang diminati.

Berdasarkan data Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Sragen, pengunjung Museum Sangiran ada 3.787 orang. Sedangkan pengunjung Gunung Kemukus sebanyak 1.887 orang, Pemandian Air Panas Bayanan 1.678 orang, serta Kolam Renang Kartika sebanyak 1.236 orang.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Penanggung jawab Objek Wisata Pemandian Air Panas Bayanan di Sambirejo, Suwarjo, mengatakan jumlah pengunjung itu terhitung sejak Senin (8/4/2024) hingga Minggu (14/4/2024). Dia mengaku ada penurunan jumlah pengunjung bila dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

“Tiket masuk untuk hari libur Rp7.000 per orang dan hari biasa Rp6.000 per orang. Tiket masuk tersebut sudah disesuaikan dengan peraturan daerah (perda) yang baru. Para pengunjung itu rata-rata para pemudik dari Soloraya dan Jawa Timur,” jelas Suwarjo.

Menurutnya, minimnya jumlah pengunjung di Bayanan itu disebabkan faktor cuaca yang kurang mendukung karena sering hujan. Ketika terlihat mendung menggelayut, maka para pengunjung enggan datang ke Bayanan.

Faktor kedua, sebut dia, karena adanya acara cembrengan di Pabrik Gula (PG) Mojo. Para pemudik lebih penasaran dengan tradisi tahunan itu sehingga lebih memilih datang ke cembrengan daripada ke objek wisata.

“Selama ini daya tarik di Bayanan masih sama, yakni pemandian air panas yang bisa menghilangkan lelah bagi pemudik. Selain itu suasana yang sejuk dingin membuat nyaman pengunjung,” ujarnya.

Sementara itu penanggung jawab Objek Wisata Gunung Kemukus di Sumberlawang, Wijanto, mengatakan sejak Senin sampai Minggu lalu jumlah pengunjung Kemukus sebanyak 1.500 orang. Mereka kebanyakan para peziarah. Pengelola Gunung Kemukus sekarang menerapkan harga tiket masuk Rp7.000/orang.

Kabid Destinasi Pariwisata Disporapar Sragen, Y. Wahyu Aji Widodo, menyampaikan jumlah pengunjung Gunung Kemukus selama libur lebaran sebanyak 1.887 orang dengan pendapatan Rp13.209.000. Sementara jumlah pengunjung Bayanan ada 1.678 orang dengan pendapatan Rp11.672.000. Tingkat kunjungan paling banyak ada di Museum Sangiran sebanyak 3.787 orang dengan pendapatan Rp56.910.000.

“Data itu terhitung 7-14 April 2024. Selain tiga objek wisata itu masih ada Kolam Kartika dengan pengunjung 1.236 orang dengan pendapatan Rp11.215.000. Pendapatan itu belum bisa dihitung sesuai target karena penetapan target pendapatan itu dihitung selama setahun,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya