SOLOPOS.COM - Pengunjung menikmati kesejukan dan jernihnya air sungai di OMAC, Tulung, Klaten, Minggu (24/12/2023). (Solopos/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN — Objek Mata Air Cokro atau OMAC Klaten yang berada di wilayah Kecamatan Tulung menjadi salah satu destinasi wisata air dengan beragam wahana yang ramai pengunjung pada libur Natal ini.

Destinasi wisata yang dikelola Pemkab Klaten itu baru dibuka lagi pada Minggu (24/12/2023) setelah tutup selama hampir enam bulan untuk renovasi.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Penataan yang dibiayai Dana Alokasi Khusus (DAK) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) itu mengubah wajah destinasi wisata air itu menjadi lebih nyaman dan makin representatif.

Penataan di antaranya penataan lahan parkir seluas 2.000 meter persegi, pembangunan puluhan kios di sisi depan dan dalam objek wisata, pembangunan tourism information center (TIC), serta toilet.

Sementara wahana yang menjadi daya tarik di OMAC Klaten masih relatif sama seperti sebelumnya. Harga tiket masuk untuk pengunjung juga tetap sama yakni Rp15.000 per orang.

Berikut beberapa wahana di OMAC yang tidak hanya menarik bagi orang dewasa tapi juga aman untuk anak-anak:

1. Kolam Renang

Ada beberapa kolam renang di OMAC seperti kolam renang sisi atas yang meliputi kolam renang dewasa dengan kedalaman 120 sentimeter dan kolam anak dengan kedalaman 60 sentimeter.

2. Taman Bermain untuk Anak

Di OMAC Klaten terdapat spot taman bermain air untuk anak-anak. Di sisi bawah terdapat kolam bermain anak-anak berdekatan dengan saluran air atau sungai. Taman bermain untuk anak-anak juga ada di sisi atas. Di tempat itu ada wahana mandi bola hingga ember tumpah.

3. Sungai dengan Air yang Bening

Saluran air atau sungai di OMAC menjadi spot terfavorit di kalangan pengunjung. Airnya bening dan menyegarkan berasal dari sumber alami yakni Umbul Ingas yang juga berada di kawasan OMAC.

Wahana OMAC Klaten
Pengunjung menikmati grojogan air di bendungan area objek wisata OMAC, Tulung, Klaten, Minggu (24/12/2023). (Solopos/Taufiq Sidik Prakoso)

Kedalaman alur sungai bervariasi mulai 120 sentimeter hingga 180 sentimeter dan semakin ke barat semakin dalam. Di alur sungai itu, pengunjung bisa berenang atau bermain menggunakan pelampung ban dalam mobil yang disewakan pedagang.

Spot itu menjadi lokasi yang kerap diunggah pengunjung di media sosial baik pemandangan di permukaan air maupun di bawahnya. Sementara itu, sisi bawah OMAC juga teduh oleh pohon-pohon tua yang rindang.

4. River Tubing

Tak hanya berenang, pengunjung OMAC Klaten juga bisa menikmati tubing menyusuri sepanjang Kali Pusur. Titik awalnya dari bawah bendungan di sebelah OMAC dengan jarak tempuh sekitar 2 km dan waktu rata-rata 30 menit.

Pengunjung yang berminat menikmati wahana itu bisa langsung datang ke pos tubing di dalam kawasan OMAC. Tarifnya Rp40.000-Rp50.000 per orang. Untuk rombongan bisa dapat potongan tarif.

Kawasan bendungan juga menjadi spot pengunjung menikmati suasana sisi lain OMAC. Tempatnya teduh dengan lantai berupa batu kali dan suara derasnya guyuran air yang meluncur di dinding bendungan.

5. Kuliner

Bagi pengunjung OMAC tak perlu khawatir bakal kelaparan selama menikmati suasana di OMAC. Di tempat itu banyak pedagang yang menjajakan aneka jenis kuliner dan makanan. Di sekitar lokasi pedagang berjualan, pengunjung juga bisa duduk-duduk beralaskan tikar sembari menikmati kesejukan OMAC.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya