Soloraya
Senin, 5 Februari 2024 - 11:18 WIB

Bila Ganjar Menang, Infrastruktur Jalan di Karanganyar Diklaim bakal Mulus 

Indah Septiyaning Wardani  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wakil Ketua Bidang Kehormatan DPC PDIP Karanganyar Rober Christanto saat memberikan orasi politiknya kepada pendukung Ganjar-Mahfud di Joglo Dawan Desa Gaum, Tasikmadu pada Minggu (4/2/2024) malam. (Solopos.com/Indah Septiyaning Wardani)

Solopos.com, KARANGANYAR — Relawan pendukung pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD yang mengatasnamakan Relawan Progresif (Program Gotong Royong untuk Ekonomi Sejahtera dan Inklusif) mengajak masyarakat Karanganyar untuk menetapkan pilihan ke paslon nomor tiga itu.

Kemenangan Ganjar-Mahfud di Pemilu 2024, menurut mereka akan berdampak positif pada pembangunan ekonomi bagi warga di Kabupaten Karanganyar.

Advertisement

Pembina Relawan Progresif yang juga Wakil Ketua Bidang Kehormatan DPC PDIP Karanganyar, Rober Christanto, mengatakan masih banyak pekerjaan rumah (PR) untuk pembangunan wilayah Kabupaten Karanganyar. Terutama dalam pembangunan infrastruktur jalan.

Saat ini kondisi jalan di Karanganyar sangat memprihatinkan. Banyak jalan rusak yang butuh anggaran besar untuk perbaikan nya. Rober menilai persoalan jalan ini akan rampung jika Ganjar terpilih sebagai Presiden.

“Ganjar asli kelahiran Karanganyar tepatnya di Tawangmangu. Kalau Ganjar menang, Karanganyar pasti akan lebih makmur dan jalan-jalan mulus,” kata Rober di hadapan seratusan pendukung Ganjar-Mahfud saat nonton bareng (nobar) debat capres di Joglo Dawan kediamannya Desa Gaum, Kecamatan Tasikmadu, Karanganyar pada Minggu (4/2/2024).

Advertisement

Mantan Bupati Karanganyar tersingkat ini mengatakan Ganjar tak akan lupa dengan tanah kelahirannya. Ganjar akan membangun Karanganyar menjadi daerah maju. Menurutnya, Karanganyar memiliki potensi pesona pariwisata alam karena berada di lereng Gunung Lawu.

Ganjar akan mengembangkan pariwisata di Karanganyar menjadi lebih baik melalui berbagai sentuhan program kerjanya. Sama halnya mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang mengembangkan daerah kelahirannya di Pacitan.

“Jalan-jalan di Pacitan sekarang mulus semua. Sama kalau pak Ganjar terpilih sebagai Presiden, Karanganyar akan maju dan jalan jauh lebih baik dan mulus,” katanya.

Advertisement

Rober optimistis Ganjar-Mahfud menang dalam Pemilu 2024. Apalagi saat ini muncul gerakan dari berbagai civitas akademika, masyarakat, yang menolak terhadap pasangan nomor dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Rober juga menyebut kapasitas dan kapabilitas Ganjar-Mahfud tak perlu diragukan lagi. Debat capres dan cawapres yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) menunjukkan bagaimana pasangan Ganjar-Mahfud disebutnya sangat berkualitas dan kapabel memimpin Indonesia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif