SOLOPOS.COM - Desain revitalisasi Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat (Keraton Solo) tahap awal, yakni kawasan Alun-alun Utara dan Alun-alun Selatan, Selasa (4/7/2023). (Solopos.com/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, SOLO – Revitalisasi Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat (Keraton Solo) mulai dilelang pekan depan. Revitalisasi awal Keraton Solo itu menyasar kawasan Alun-alun Utara dan Alun-alun Selatan termasuk Pasar Cinderamata.

Hal itu mengemuka pada pertemuan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa, Keraton Solo, Balai Prasarana Permukiman Wilayah Jateng Direktorat Jenderal Cipta Karya di Balai Kota Solo, Selasa (4/7/2023).

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Hadir dari Keraton Solo, yakni Prameswari Dalem G.K.R. Pakoe Boewono dan Putra Mahkota Keraton Solo K.G.P.A.A. Hamengkunegoro Sudibya Rajaputra Narendra Mataram.

Gibran menjelaskan revitalisasi tahap awal berupa kawasan Alun-alun Utara dan Alun-alun Selatan dengan pendanaan dari APBN. Revitalisasi itu dilakukan dengan tahun jamak.

“September sampai Juni 2024. Itu konstruksi,” kata Gibran ditemui wartawan setelah melakukan pertemuan tertutup.

Gibran menjelaskan Pasar Cinderamata serta pasar-pasar lainnya di kawasan Alun-alun Utara ikut dalam proyek revitalisasi. Pemerintah bakal menyediakan tempat khusus bagi para pedagang.

Gibran tidak mau memberitahukan total dana APBN untuk revitalisasi Keraton Solo pada tahap awal. Pagu anggaran bisa diketahui ketika masuk lelang pada pekan depan yang dilakukan Balai Prasarana Permukiman Wilayah Jateng.

Putra Mahkota Keraton Solo mengatakan revitalisasi tahap awal menyasar Alun-alun Selatan dan Alun-alun Utara karena merupakan salah satu ikon Kota Solo. Ada penataan usaha mikro, kecil (UMK) untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat.

“Pedagang-pedagang enggak ada yang pindah sama sekali namun kita memikirkan pedagang-pedagang itu dengan memberikan fasilitas yang lebih baik. Tenda mereka kita percantik, kita tata, bahkan kami berpikir membuat permanen supaya mereka enggak kesusahan menata untuk jualan,” ujarnya.

Dia mengatakan para pedagang akan dipindahkan di tempat lain sementara waktu. Nantinya pedagang akan dikembalikan setelah revitalisasi Alun-alun Utara rampung.

“Desainnya cukup bagus karena mengusung konsep pedestrian jadi kayak masyarakat Solo dan sekitarnya itu bisa jalan di Alun-alun ya kan seperti di taman gitu. Alun-alunnya juga dipercantik,” ujarnya.

Menurut dia, Alun-alun Utara akan direvitalisasi tanpa pagar supaya masyarakat bisa menikmati tata kota dan tata Keraton Solo yang dipercantik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya