Soloraya
Rabu, 10 April 2024 - 05:18 WIB

Disundul Kendaraan Lain, Mobil Nangkring di Trotoar Jalan Jogja-Solo Klaten

Taufiq Sidik Prakoso  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Satu unit mobil sempat naik ke trotoar jalan raya Solo-Jogja di wilayah Kecamatan Klaten Selatan, Selasa (9/4/2024) malam. (Solopos.com/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN – Satu unit mobil nangkring di trotoar setelah terlibat kecelakaan lalu lintas di tepi jalan raya Jogja-Solo, Kecamatan Klaten Selatan, Selasa (9/4/2024) malam. Tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut.

Peristiwa itu melibatkan dua unit mobil terjadi sekitar pukul 21.30 WIB. Kedua mobil sebelumnya sama-sama melaju dari arah Jogja ke Klaten. Kondisi mobil Suzuki Karimun yang nangkring di trotoar rusak pada bagian depan dan belakang dikemudikan seorang warga Kecamatan Klaten Selatan. Sementara, satu unit mobil lainnya yakni Toyota Avanza dikemudikan seorang warga Semarang berinisial RB, 22. Kondisi mobil rusak pada sisi kiri depan.

Advertisement

Pengemudi mobil Suzuki Karimun, Eko, 36, menjelaskan awalnya dia berjalan pelan di bahu jalan. Tiba-tiba, mobilnya ditabrak satu unit mobil dari arah belakang. “Tahu-tahu mobil saya dihantam sama mobil Avanza dari sisi belakang kanan. Kemudian mobil saya muter naik di trotoar. Mobil sempat berputar dua hingga tiga kali,” kata Eko saat ditemui wartawan di lokasi kejadian.

Eko hanya sendiri di dalam mobil. Dia memastikan tidak terluka akibat kejadian tersebut.

Salah satu warga, Sutadi, mengatakan awalnya dia berada di dalam masjid di tepi jalan dan tiba-tiba terdengar suara keras. Setelah dilihat, ternyata ada satu unit mobil yang naik ke trotoar. “Tidak ada yang terluka dari kejadian tersebut. Sopir dan penumpang mobil Avanza semuanya selamat,” kata Sutadi.

Advertisement

Petugas Unit Gakkum Satlantas Polres Klaten yang mendapat laporan terkait kejadian itu kemudian mendatangi lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara. Kedua mobil beserta sopir dibawa ke Unit Gakkum Satlantas untuk dimintai keterangan serta mencari penyebab kecelakaan.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif