Soloraya
Rabu, 12 Juni 2024 - 08:57 WIB

Namanya Diusulkan PDIP Boyolali untuk Maju Pilkada 2024, Ini Kata Said dan Iwan

Nimatul Faizah  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kolase foto M. Said Hidayat (kiri) dan Wahyu Irawan. (Solopos.com/Ni'matul Faizah)

Solopos.com, BOYOLALI–DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Boyolali hingga tingkat anak ranting telah sepakat menyodorkan tiga nama kader internal untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kota Susu.

Tiga nama tersebut yaitu Bupati Boyolali M. Said Hidayat, Wakil Bupati Boyolali Wahyu Irawan, dan Ketua DPRD Boyolali Marsono.

Advertisement

Menanggapi namanya yang masuk dalam tiga kader internal yang diusulkan maju Pilkada Boyolali, Said mengatakan masih menunggu terkait nama yang akan keluar.

“Ya ditunggu,” ujarnya singkat seusai ditemui di acara Merdeka Ekspo Talenta Pendidikan di halaman kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Boyolali, Selasa (11/6/2024).

Advertisement

“Ya ditunggu,” ujarnya singkat seusai ditemui di acara Merdeka Ekspo Talenta Pendidikan di halaman kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Boyolali, Selasa (11/6/2024).

Saat ditanya akankah siap maju, Said bercanda dengan maju ke depan atau berjalan untuk meninggalkan area pembukaan.

“Pokoknya sabar, semua bersabar. Kesabaran politik adalah hal yang terpenting,” kata dia.

Advertisement

“Terima kasih kalau memang betul diusulkan. Sebagai kader partai ya harus siap. Namun, jujur saya belum ada tembusan dari partai,” jelas dia.

Terkait rekomendasi nama apakah sudah turun dari DPP PDIP, Iwan mengatakan juga belum mendengar kabar.

Ia mengatakan ketika ditunjuk menjadi calon AD 1 Boyolali pasti akan siap. Tak hanya posisi tersebut, Iwan mengatakan bakal siap ketika ditunjuk partai menjadi apa pun bahkan ketika diminta istirahat.

Advertisement

“Untuk kader harus siap, sebagai apa pun harus siap. Dikon leren yo siap [Disuruh istirahat ya siap],” kata dia.

Sebelumnya diberitakan, DPC PDIP Boyolali melakukan penjaringan calon bupati dan calon wakil bupati atau cabup-cawabup untuk Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Boyolali 2024 dari kader internal. Dari penjaringan itu muncul tiga nama yang dinilai potensial sebagai cabup dan cawabup.

Berbeda dengan daerah lain yang membuka penjaringan untuk umum, Ketua DPC PDIP Boyolali, Susetya Kusuma DH, mengatakan penjaringan cabup-cawabup PDIP Boyolali dilakukan secara internal namun sangat demokratis.

Advertisement

Ia mengatakan dari jajaran internal mulai dari anak ranting dan ranting menggelar musyawarah di 22 pengurus anak cabang.

“Jadi mereka berkumpul di masing-masing pengurus anak cabang, nah di sana melakukan musyawarah untuk memilih pasangan bakal calon bupati-wakil bupati,” kata dia saat ditemui Solopos.com di Gedung DPRD Boyolali, Rabu (5/6/2024).

Dari hasil musyawarah ranting (musran), hasil penjaringan cabup-cawabup PDIP Boyolali kemudian dibawa ke pleno pengurus anak cabang (PAC). Dalam pleno PAC juga merujuk apa yang menjadi hasil musyawarah tingkat ranting.

Lalu, atas dasar hasil pleno PAC dan musyawarah ranting, fungsionaris DPC PDIP Boyolali juga mengadakan pleno.

Susetya mengatakan mekanismenya penjaringan berasal dari musyawarah ranting di 267 desa/kelurahan lalu di 22 PAC. Ia mengatakan musran dihadiri seluruh kader.

Pada akhirnya, keluar tiga nama kader internal yang muncul dari penjaringan tersebut yaitu M. Said Hidayat (Bupati Boyolali), Wahyu Irawan (Wakil Bupati Boyolali), dan Marsono (Ketua DPRD Boyolali).

“Semuanya kader partai, beliau-beliau sudah jelas track record-nya dalam perjuangan di partai,” kata dia. Susetya mengatakan tiga nama tersebut sudah diajukan ke DPD PDIP Jawa Tengah hingga DPP PDIP.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif