Soloraya
Jumat, 31 Mei 2024 - 20:44 WIB

Pilkada Sukoharjo: Jelang Penutupan, 2 Kader Gerindra Kembalikan Formulir

R Bony Eko Wicaksono  /  Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dua kader internal yakni Joko “Paloma” Santosa dan Eko Sapto Purnomo mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon bupati (cabup) di Kantor DPC Partai Gerindra Sukoharjo, Jumat (31/5/2024). (Solopos.com/Bony Eko Wicaksono)

Solopos.com, SUKOHARJO – Dua kader internal Partai Gerindra Sukoharjo, Joko “Paloma” Santosa dan Eko Sapto Purnomo mengembalikan formulir pendaftaran sebagai calon bupati (cabup), Jumat (31/5/2024).

Pendaftaran penjaringan bakal calon bupati-calon wakil bupati (cabup-cawabup) Partai Gerindra Sukoharjo ditutup pada Jumat sekitar pukul 00.00 WIB.

Advertisement

Pantauan Solopos.com, Joko ”Paloma” Santosa tiba di Kantor DPC Partai Gerindra Sukoharjo pukul 14.00 WIB.

Joko langsung mengembalikan formulir pendaftaran ke struktural DPC Partai Gerindra Sukoharjo.

Advertisement

Joko langsung mengembalikan formulir pendaftaran ke struktural DPC Partai Gerindra Sukoharjo.

Tak berapa lama kemudian Eko Sapto Purnomo tiba di Kantor DPC Partai Gerindra Sukoharjo.

Sapto, sapaan akrabnya, juga langsung mengembalikan formulir pendaftaran ke pengurus DPC Partai Gerindra Sukoharjo.

Advertisement

“Pak Joko tadi mengembalikan formulir pendaftaran pada pukul 14.00 WIB. Kemudian, disusul Mas Sapto juga mengembalikan formulir pendaftaran sebagai bakal cabup. Pendaftaran penjaringan bakal cabup-cawabup ditutup Jumat pukul 00.00 WIB,” kata dia.

Hasil penjaringan bakal cabup-cawabup segera dikirim ke pengurus DPD Partai Gerindra Jawa Tengah.
Kemudian bakal diteruskan ke pengurus DPP Partai Gerindra.

Menurut Titik, struktural partai juga segera menjalin komunikasi politik dengan parpol lain guna membentuk koalisi partai.

Advertisement

Partai Gerindra harus berkoalisi dengan parpol lain untuk mengusung pasangan calon dalam pilkada.

“Kami akan melakukan safari politik dengan bersilaturahmi dengan pengurus parpol lain. Tidak masalah dengan partai manapun asalkan selaras dengan visi dan misi partai,” ujar dia.

Joko ”Paloma” Santosa dan Eko Sapto Purnomo mengatakan menunggu mekanisme partai selanjutnya dalam menentukan rekomendasi cabup-cawabup.

Advertisement

Joko dan Sapto tegak lurus terhadap kebijakan dan instruksi partai dalam pilkada.

“Sebagai kader partai, kami siap melaksanakan instruksi partai dalam pilkada. Intinya mekanisme partai biar berjalan. Rekomendasi partai nanti wewenang DPP Partai Gerindra,” ujar dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif