Soloraya
Kamis, 11 April 2024 - 12:03 WIB

Hari Kedua Lebaran, Exit Tol Fungsional Ngawen Klaten Sudah Ramai Sejak Pagi

Taufiq Sidik Prakoso  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Polisi mengatur arus lalu lintas yang akan keluar melalui exit tol fungsional di Ngawen, Klaten, Kamis (11/4/2024) siang. (Solopos.com/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN – Kendaraan yang exit tol fungsional Solo-Jogja di Ngawen Klaten mencapai 771 kendaraan pada hari kedua Lebaran atau Kamis (11/4/2024) dalam rentang empat jam dibuka antara pukul 06.00 WIB-10.00 WIB. Jumlah itu jauh lebih banyak dibandingkan pada hari Lebaran Rabu (10/4/2024) pada jam yang sama yakni sebanyak 653 kendaraan.

Kepala Pos Strong Point Exit Tol Ngawen, Iptu Suyana, mengatakan ada peningkatan volume kendaraan yang melintas sejak pagi pada H+1 Lebaran ini. Rata-rata kendaraan yang melintas dari lokal. “Dimungkinkan karena momentum silaturahmi serta wisata ke luar kota [arah DIY],” kata Iptu Suyana saat ditemui Solopos.com di Pos Strong Point Exit Tol Ngawen, Kamis.

Advertisement

Selain di ruas tol fungsional, peningkatan arus lalu lintas juga terjadi di jalan arteri seperti di ruas jalan Klaten-Jatinom yang menjadi jalur keluar tol fungsional di Ngawen. Meski ada peningkatan volume kendaraan, Iptu Suyana menjelaskan hingga saat ini arus lalu lintas masih ramai lancar.

Berdasarkan pantauan Solopos.com sejak pukul 10.00 WIB, kendaraan terus keluar melalui exit tol fungsional di Ngawen tanpa jeda. Personel kepolisian mengatur arus lalu lintas yang keluar jalur fungsional serta di jalan arteri. Petugas pos juga mengarahkan kendaraan yang hendak keluar pos serta mengimbau pengendara untuk tetap menjaga jarak aman melalui pengeras suara.

Arus kendaraan keluar tol fungsional sempat dipecah ke lajur kiri atau mengarah ke kota dan ke kanan atau mengarah ke arah Jogonalan melalui simpang empat Ngupit.

Advertisement

Pemecahan arus untuk mengantisipasi penumpukan kendaraan yang melaju di wilayah kota. Arus lalu lintas keluar tol fungsional relatif ramai lancar meski ada peningkatan volume kendaraan.

Tol fungsional dibuka selama 11 hari mulai Jumat (5/4/2024) hingga Senin (15/4/2024). Ruas jalur fungsional dari Gerbang Tol (GT) Colomadu/GT Banyudono hingga pintu keluar di Ngawen sepanjang 22 km. Ada dua titik keluar tol fungsional dan semuanya berada di wilayah Kabupaten Klaten yakni melalui GT Karanganom yang langsung terhubung ke jalan raya Solo-Jogja di Desa Kuncen, Kecamatan Ceper dan pintu keluar Ngawen di ruas jalan Klaten-Jatinom.

Tol fungsional dioperasikan mulai pukul 06.00 WIB hingga 17.00 WIB setiap harinya. Jalur fungsional hanya diberlakukan satu arah dan gratis. Pada Jumat-Kamis (5-11/4/2024), arus lalu lintas yang diberlakukan yakni dari GT Colomadu atau GT Banyudono ke Ngawen. Pada Jumat-Senin (12-15/4/2024), arus lalu lintas diberlakukan sebaliknya. Kendaraan yang diizinkan melintas yakni tipe kendaraan golongan 1 atau roda empat nonbus.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif