SOLOPOS.COM - Ilustrasi rapid test Covid-19. (Freepik.com)

Solopos.com, WONOGIRI — Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Wonogiri melaporkan tidak ada kasus baru Covid-19 sejak September 2023. Meski demikian, vaksin Covid-19 di Wonogiri tetap tersedia bagi warga yang membutuhkan.

Kepala Bidang Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Wonogiri, Satyawati, mengatakan meski secara nasional ada peningkatan kasus Covid-19, di Wonogiri belum ada temuan kasus baru sejak September 2023.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Nihil temuan itu bukan berarti Wonogiri sudah pasti bebas dari Covid-19. Bisa saja sebenarnya ada yang positif Covid-19 tetapi tidak terperiksa dan tidak terlaporkan.

Menurut dia, ketika ada pemeriksaan dan temuan kasus baru Covid-19 di Wonogiri, data itu akan masuk ke sistem National All Record (NAR). Namun, sejak empat bulan terakhir tidak ada laporan yang masuk di sistem itu.

“Terakhir ada kasus Covid-19 itu pada Agustus 2023 yang sembuh pada 5 September 2023. Setelah itu tidak ada temuan lagi, setidaknya berdasarkan laporan yang ada,” kata Satyawati saat ditemui Solopos.com di Kantor Dinkes Wonogiri, Kamis (7/12/2023).

Dia menyampaikan meski dalam beberapa bulan terakhir nihil kasus baru Covid-19 di Wonogiri, masyarakat tetap perlu waspada. Hal itu mengingat akhir-akhir ini ada tren kenaikan kasus Covid-19 secara nasional maupun internasional. Protokol kesehatan tetap perlu dilakukan.

Satyawati juga meminta warga yang belum vaksinasi Covid-19 segera divaksin. Mereka bisa datang ke puskesmas terdekat untuk meminta vaksin. Beberapa waktu lalu memang sempat ada kekosongan vaksin Covid-19 di Wonogiri. Tetapi saat ini sudah tersedia kembali.

“Dua hari lalu kami terima 300 dosis vaksin dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Terus kami dapat jatah lagi 1.000 dosis vaksin lagi pekan ini,” ujar dia.

Menurut Satyawati, 300 dosis vaksin itu diprioritaskan untuk calon jemaah haji di Wonogiri keberangkatan 2024 berjumlah 270 orang. Dia menyebut di Wonogiri tidak pernah ada masalah ihwal jemaah haji yang tidak bisa vaksin karena persediaan kosong.

Berdasarkan data Dinkes Wonogiri, cakupan vaksinasi Covid-19 dosis pertama sebanyak 80,18%, dosis kedua 77,93%, dosis ketiga atau booster pertama 40,35%, dan booster kedua 1,18%.

Sementara jumlah kumulatif kasus Covid-19 di Wonogiri per 30 September 2023 sebanyak 15.048 kasus, sembuh 13.427 kasus, dan meninggal 1.620 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya